Langsung ke konten utama

Internet, Konten, dan Iklan

Internet, Konten, dan Iklan

Perkembangan akses internet saat ini berkembang dengan pesat, setelah generasi 3G,4G, fiber optik ditambah lagi balon internet buatan google

Banyak orang bergantung dalam pencarian informasi dari mesin pencari. Padahal informasi tersebut belum tentu benar adanya

Seperti dikutip dari Digital Trends psikolog dari Yale University bereksperimen dengan melibatkan 1000 siswa untuk mengetahui bagaimana internet mempengaruhi cara manusia berfikir. Dalam salah satu tes , ada dua grup yang diberi serentetan pertanyaan . Grup pertama diberi fasilitas memanfaatkan mesin pencari untuk mencati jawaban. Grup lainnya diberikan lembaran kertas berisi informasi terkait untuk menemukan jawaban. Hasilnya kedua grup membeberkan jawaban yang berbeda.

Ternyata yang diberikan lembaran kertas lebih kritis mengemukakan jawabanya. Salah satu faktornya karena mereka  menggabungkan antara informasi yang diperoleh dengan kemampuan intelektual

Seperti kita ketahui bersama kebiasaan seseorang yang mencari informasi menggunakan mesin pencari semakin banyak diminati sehingga google memanfaatkanya untuk space iklan

Dan lebih parahnya sekarang antara iklan dengan informasi sudah nyaris mirip seperti penelitian dari Inggris Ofcom seperti laporan The verge memaparkan hanya 31 persen anak usia 13 sampai 15 tahun yang bisa membedakab antara Iklan dan hasil Pencarian yang orisinil

Selain itu ada juga data yang menyebutkan  hya 19 persen anak usia tersebut yang mempercayai bahwa hasil pencarian google diurutan teratas adalah paling relevan


Sehingga Federal Trade Commision menghimbau agar iklan di media sosial dan pencarian memberikan space yang jelas antara konten original dan iklan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...