Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Berita Gresik

Gresik Dalam Angka Tahun 2017

Gresik Dalam Angka Tahun 2017 Untuk info lengkap bisa dibuka link berikut: Gresik Dalam Angka Tahun 2017 Jumlah Penduduk Kabupaten Gresik Sensus 2016 Jumlah Penduduk Kabupaten Gresik Sensus 2016

Komunitas GresikDev Berbagi Inspirasi Kepada Anggotanya

Launching komunitas GresikDev sebagai komunitas IT Gresik digelar di auditorium Universitas Muhammadiyah Gresik Sabtu (18/03/2017). Acara tersebut terselenggara oleh Himpunan Mahasiswa Informatika Himatif UMG dan didukung oleh Sinergi Informatika Semen Indonesia (SISI) sebagai salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang IT di Gresik. Peserta Antusias Mengikuti Seminar "Gresikdev merupakan komunitas yang anggotanya software developer, praktisi, pembelajar, pengajar, dll dalam bidang IT yang passionnya adalah saling belajar dan berbagi" ujar Andik Nur Achmad selaku ketua komunitas dalam paparannya. Panitia Launching GresikDev Selain launching komunitas, acara tersebut semakin lengkap dengan seminar "It is fun to be a Software Developer" dengan menghadirkan Okky Permana (founder programmersurabaya.com) untuk memaparkan bahwa sebenarnya konsep programming itu ada pada kehidupan kita sehari-hari, dan Yudhi Satrio (founder Skripptek Intera...

Tempat Ngurus Paspor Gresik Dekat Sini...

Bagi warga Gresik dan sekitarnya sekarang mencari tempat untuk membuat paspor bisa mendatangi  Unit Layanan Paspor (ULP) Kantor Imigrasi di Gresik berlokasi di Komplek Grosir Pasar Ikan Modern Gresik Blok D II/14 di Jalan Raya Ambeng-Ambeng. yang berarti tidak perlu jauh jauh ke Surabaya apalagi lewat calo Pertanyaan dimana lokasi pemenang tender 600 meter persegi ini akhirnya terjawab, setelah secara resmi dilakukan soft opening  di komplek pertokoan pasar ikan tersebut. Unit Layanan Paspor tersebut merupakan cabang dari Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Tanjung Perak. ULP ini akan melayani warga Gresik, Lamongan, Tuban dan Bojonegoro. Bagi warga Gresik yang belum tahu caranya berikut sedikit tips mengurus paspor

Niatnya Ngerem Mobil Innova Ini Tabrak 3 Mobil

Empat mobil terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Veteran, Desa Segoromadu, Kecamatan Kebomas, Rabu siang. Kejadian ini berawal ketika pengendara Kijang Innova nopol W 718 BR yang bernama Cholis (35) salah injak pedal. Mobil tersebut diketahui milik PT Kelola Mina Laut Saat lampu merah, dia tidak menginjak rem melainkan menginjak gas. Akibatnya insiden kecelakaan beruntun tersebut. Kejadian bermula saat empat mobil bersama dengan beberapa kendaraan lainnya beriringan memasuki Gresik.  Karena lampu lalu lintas sudah menunjukan warna merah, mobil Daihatsu Sigra nopol N 1425 KO yang dikemudikan Hadi berhenti. Disusul mobil Suzuki Karimun nopol W 1022 BW dan Daihatsu Xenia nopol L 1780 RU warna biru tua di barisan ketiga.  Kanit Laka Lantas Polres Gresik, Ipda Supriyono mengaku telah melakukan identifikasi dan pemeriksaan para saksi. Sampai saat ini, polisi masih akan memintai keterangan dari para pihak yang terlibat. “Semuanya memiliki kelengkapan surat untu...

Daftar Lokasi Sholat Gerhana 9 Maret di Gresik

Berikut beberapa daftar lokasi Sholat Gerhana di Gresik yang akan digelar besok secara hampir bersamaan 9 Maret 2016 : 1. Masjid Nurul Jannah Petrokimia Gresik Jl Ahmad Yani Tanggal 9 Maret 2016 Waktu  06.30 WIB Imam 2. Masjid Islamic Center GKB Gresik Jl TAnjung Wira Komplek SD Al Ibrah Tanggal 9 Maret 2016 Waktu  06.30 WIB Imam Ust Kusno Hadi S.Pd 3. Masjid Al Halim Darul Aisyah Gresik Perumahan Darul Aisyah GKB Tanggal 9 Maret 2016 Waktu  06.15 WIB Imam Ust Humaini Dhofir Lc 4. Masjid Jami' Gresik 5. Masjid At-Tauchid Betiting Cerme 6. Masjid Thoriqul Huda Perum Cerme Indah 7. Masjid Agung Gresik 8. Masjid Al-Muhajirin Pulopancikan 9. Masjid Universitas Muhammadiyah Gresik 10. Masjid Asy-Syafii Pongangan. 11. Masjid Roudhotussalam Suci 12. Masjid Darussalam Wotan Panceng 13. Masjid Istikmal Dermo Benjeng 14. Masjid Taqwa Kemasan 15. Masjid Jami' Manyar 16. Masjid Jami' Ainul Yaqin Ujungpangkah 17. Masjid Besar Kanjeng Sepuh 18. M...

Aplikasi Android "iniGresik" Aseli Buatan Arek Gresik Monggo Dinikmati

Anda baru berkunjung ke Gresik bingung mau ngapain.... Anda arek Gresik pingin lebih tau tentang Gresik... Anda cinta Gresik dan ingin berbagi tentang Gresik... Anda ingin update terbaru tentang Gresik.... Pingin Tau sisi lain Gresik..... Kunjungi dan pasang aplikasi inigresik secara gratis di HP smartphone download di appstore dan dapatkan update langsung semua tentang gresik 1. Kuliner Gresik 2. Budaya Gresik 3. Wisata Gresik 4. Komunitas 5. Sekolah Gresik 6. Pondok Gresik 7. Lowongan Kerja Gresik 8. Property Gresik 9. Event Gresik Aplikasi buatan anak Gresik ini mencoba untuk menyajikan kemudahan bagi pengguna untuk melakukan pencarian tentang Gresik, walaupun masih sederhana dan perlu penyempurnaan setidaknya aplikasi berbasis android untuk pencarian Gresik ini bisa bermanfaat untuk mengenal Gresik lebih Bagaimana cara mendapatkan aplikasi iniGresik Aplikasi inigresik di playstore 1. Buka Playstore 2. Ketik "inigresik" kemudian install t...

Gresik Penerbit STNK Mobil Listrik Pertama di Indonesia

Gresik - Setelah tulisan tentang pabrik mobil listrik pertama di Indonesia , ternyata di Gresik kembali mengukir sejarah sebagai salah satu daerah yang mengeluarkan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) mobil listrik dengan nopol W 1710 BU terdaftar atas nama PT PJB Mobil berjenis MPV dengan merk ELVI LEVI ini merupakan milik dari salah satu perusahaan listrik di Gresik, cara memperoleh ijin ini terhitung cukup rumit, selain harus mendapatkan rekom dari Mabes Polri dan Polda juga harus melampirkan surat dari dinas Perindustrian, Kementrian Perdagangan dan Kementrian Perhubungan [post_ads] Sumber : Radar Gresik | Grain | Google

Manfaatkan Marketplace, UKM Didorong Jangan Ragu Untuk Ekspor

Sebanyak 60 peserta dari berbagai UKM antusias mengikuti pelatihan ekspor tingkat dasar yang diperuntukan bagi UKM Minggu (20/09) bertempat di aula plasa Telkom di jalan JA Suprapto Gresik. Acara yang dihadiri dari berbagai bidang usaha UKM ini bertema "UKM lebih baik menyerang daripada bertahan" Dalam seminar yang berlangsung selama empat jam ini menerangkan bagaimana proses ekspor yang sebenarnya mudah dan tidak serumit seperti yang kita bayangkan selama ini,  Ditanya mengenai produk apa yang mudah diekspor, "Setidaknya barang yang bisa bertahan selama 6 bulan bisa di ekspor" karena proses ekspedisi bisa mencapai waktu 6 bulan Bagaimana kita mendapatkan order ekspor ini, juga dijelaskan beberapa tipsnya salah satunya menggunakan fasilitas yang diberikan google sebagai mesin pencari atau marketplace terbesar saat ini seperti alibaba.com [post_ads]

Luberan Minyak Ditemukan di Laut Gresik, Petugas Belum Bertindak

Siang ini Minggu (20/09) telah terjadi luberan minyak disekitar alur pelayaran Tanjung Perak wilayah Barat. Panjang luberan limbah minyak ini mulai jetty PT. Smelting hingga pelabuhan umum Gresik seperti disampaikan Muhammad Samsul dalam akun facebooknya Lokasi paling parah terletak di bawah jetty pelabuhan PT. Petrokimia Gresik, hampir sepanjang dermaga dipenuhi limbah minyak tersebut. Bersama personil security pelabuhan kami meninjau luberan minyak tersebut. begitu imbuhnya disertai beberapa foto yang memperlihatkan warna laut yang hitam Berbagai tanggapan muncul dari para facebooker dan tidak sedikit mengecam perusahaan dan petugas yang belum segera menangani pencemaran laut tersebut  seperti disampaikan akun facebook bernama Roy "semoga aparat khususnya Polisi perairan (AIRUD) merespon cepat,, dengan turun tangan menangani tumpahan limbah ini,," Agus Sugiarto juga menambahkan " Yang punya perusahaan yg menumpahkan minyak tentu orang kaya pak Muha...

Pelaku Pembunuhan GKB Teridentifikasi

Gresik - Sehari setelah kejadian pihak kepolisian Gresik berhasil mengidentifikasi pelaku pembunuhan Yakob Piter Triindiatmoko (54) yang tinggal di Jalan Bintan GKB, walaupun tidak menyebutkan secara rinci pihak kepolisian Gresik sudah membentuk 3 tm buser satreskim untuk memburu pelaku pembunuhan tersebut Mengenai ciri ciri pelaku berdasarkan pemaparan AKBP Ady Wibowo yang dikutip dari harian radar Gresik mengungkapkan beberapa identifikasi pelaku yang memiliki ciri antara lain  : - Pelaku kemungkinan biasa mencuri di kawasan jl Bintan - Pelaku berlogat madura - Spesialisasi pelaku jika kepergok tak segan melukai korban, bahkan membunuh jika kepepet Pembunuhan GKB Versi Warga  Menurut versi beberapa warga yang tidak mau disebutkan identitasnya, pembunuhan di Jalan Bintan ini ada hubungannya dengan pekerjaan di PT Petrokimia “Biasalah di lingkungan perusahaan Pak Moko itu pejabatnya saling sikut. Bahkan beberapa warga menyebut sampai terjadi perang san...

Kronologi Pembunuhan dan Pencurian Karyawan Petro di GKB

Berikut  Kronologi Pembunuhan dan Pencurian yang memakan korban Yakob Piter Triindiatmoko (54) Karyawan Petro di GKB berdasarkan pernyataan Wakapolres  Kompol Indra Mardiana yang diberitakan oleh portal online beritajatim Rumah korban Jalan Bintan GKB Wakapolres Polres Gresik Kompol Indra Mardiana mengatakan, berdasarkan olah TKP, pelaku diduga seorang diri melakukan aksinya di rumah korban di Perum GKB Jalan Bintan 40 Gresik.  Sekitar pukul 2 dini hari pelaku masuk melalui jendela Korban memergoki pelaku dan berkelahi Pelaku menghunjamkan pisau lipat ke dada sebelah kiri dan kepala Setelah itu melarikan diri  Mengetahui kondisi korban, Istri meminta bantuan tetangga  Korban yang bekerja di PT Petrokimia Kayaku itu kemudian dibawa ke RS Semen Gresik "Hasil olah TKP pelaku masuk ke rumah korban melalui jendela. Selanjutnya, sempat turun di lantai satu. Melihat ada dua ponsel tergeletak di meja pelaku mencuri. Namun, pada saat itu kepergok kor...

Limbah Hitam Pantai Kemuteran Ditemukan

Gresik - Setelah ditemukanya limbah industri yang dibuang di area laut atau tepatnya di sekitar pantai Kemuteran Kecamatan Gresik, Badan Lingkungan Hidup (BLH) Gresik langsung turun dan memastikan apakah limbah tersebut termasuk B3 (Bahan Berbahaya dan Beracun). Menurut Hartono Kepala Subbid Pengendalian Pencemaran Lingkungan PPL dan BLH Gresik belum bisa memastikan apakah libah tersebut mengandung B3 (Bahan Berbahaya dan Beracun), limbah yang mengandung minyak tersebut akan dikirim ke Kementrian Lingkungan Hidup Akibat dari limbah itu menurut salah satu warga sudah membunuh banyak pohon mangrove, ikan, serta kerang sehingga menganggu mata pencaharian mereka [post_ads]   

Sebelum Beroperasi PT Freeport Gresik, Membuka Protes AMDAL di Alamat Berikut

PT Freeport Indonesia (PTFI) yang sudah menandatangani kontrak lahan dengan PT Petrokimia Gresik seluas 80 Ha untuk mengoperasikan pabrik peleburan tembaga di Kabupaten Gresik, memasuki tahapan uji Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup (AMDAL) PT Freeport Indonesia | metronews Sesuai aturan yang berlaku Permen LH No 17 tahun 2012 tentang pedoman keterlibatan masyarakat dalam proses analisis dampak lingkungan hidup, PTFI membuka saran, pendapat, dan tanggapan dari masyarakat Ini merupakan kesempatan bagi warga Gresik yang merasa terdampak untuk melakukan masukan dan protes jika ada sesuatu hal yang tidak berkenan karena ruang ini berlaku hanya selama 10 hari dengan syarat melampirkan identitas lengkap ke alamat sebagai berikut 1. Badan Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Timur Alamat : Jalan Wisata Mananggal No 38 Surabaya Jawa Timur 60234 Telp 031 8543852  Fax 031 8543851 2. Badan Lingkungan Hidup Pemerintah Kabupaten Gresik Alamat : Jalan KH Wachid ...

Semen Indonesia Expo 2015 Kembali Digelar, Sajikan Kuliner Ndeso

GRESIK – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk kembali menggelar acara Semen Indonesia Expo 2015 dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Semen Indonesia ke-58 yang digelar di Wisma Ahmad Yani, Gresik (12/09).  Acara Semen Indonesia Expo 2015 dibuka dengan penampilan tari reog Pudhak Arum Semen Indonesia, dengan tarian kolosal berjudul “Jayalah Semen Indonesia” dilanjutkan atraksi pilot paramotor berputar di langit dengan bendra bertulis Semen Indonesia  Dalam rangka mensukseskan hari ulang tahun Semen Indonesia, kegiatan yang diikuti sekitar 320 peserta yang terdiri dari anak usaha, mitra binaan Semen Indonesia, pedagang dan berbagai perusahaan. Pameran yang digelar tiap tahunnya ini menyajikan berbagai produk seperti kuliner, perbankan, properti, otomotif, kerajinan, elektronik, travel, civitas akademik dan berbagai taman hiburan rakyat serta aksi band lokal.  Rencananya , kegiatan bazar dan pameran Semen Indonesia Expo 2015 akan digelar selama lima hari,...

Bu Ruhin Kisah Penjual Martabak, Meski Lumpuh Tidak Mau Berpangku Tangan

Buk Ruhin begitu warga sekitar memanggilnya, wanita kelahiran 1936 yang saat ini berusia hampir 79 tahun, masih harus berjuang mengais rizky diantara sulitnya persaingan akibat memburuknya perekonomian Indonesia.  Janda dengan satu anak ini, setiap harinya selalu menjajakan martabak untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Sudah beberapa puluh tahun silam suaminya meninggal dunia, buk Ruhin masih tetap menjalankan aktivitasnya menjual martabak yang telah ditekuninya sejak lama.  Wanita tua yang sejak kecil menderita penyakit lumpuh lantas tak mau berpangku tangan. Buk Ruhin menjual martabak di sekitar jalan Raden santri atau beberapa meter sebelah selatan gerbang SMA NU 1 Gresik. Dari masyarakat sekitar dan para siswa buk Ruhin menggantungkan niat untuk mendapat setetes rizky agar dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari. Janda yang tinggal di jalan Raden Santri III B Kelurahan Bedilan ini setiap harinya tinggal bersama seorang anak yang putus sekolah akibat tak sanggup memb...

Dua Bulan Perbaikan Jembatan Sembayat, Antisipasi Macet

Gresik - Pengguna jalan yang melintasi jembatan Sembayat perlu mewaspadai kemacetan yang terjadi, karena setelah dibongkar Rabu 9 September 2015, diberlakukan sistem buka tutup jalan sehingga akan memakan waktu tambahan bagi anda yang melintas jalan daendels tersebut. Lebih amannya menggunakan jalur alternative atau berangkat lebih awal  Jembatan Sembayat Sebelum diperbaiki @afif1  Perbaikan kerusakan jembatan yang sudah ada sejak 1990 ini dilakukan oleh Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) V, revitaslisasi ini dilakukan untuk bentang III dan IV sepanjang 100 meter, berdasarkan pemberitaan penyelesaian jembatan yang juga menghubungkan Kecamatan Manyar dan Bungah ini berlangsung selama dua bulan  Jembatan Sembayat Macet via @ taufiq_rakhmadi Kemacetan yang terjadi menurut salah satu pengguna jalan bisa mencapai 1,5 jam. jadi harap sabar dan tetap jaga rambu rambu lalu lintas, 

Ainur Rahmah Langganan Juara Karya Ilmiah Remaja Asal Gresik

Tidak banyak remaja yang tekun menggeluti dunia Karya Ilmiah Remaja (KIR) dan berprestasi di tingkat nasional, salah satu remaja asal Gresik ini bernama Ainur Rahmah (18 th) atau sering biasa dipanggil Ain , gadis kelahiran 21 November 1997 merupakan salah satu Siswa SMA Negeri 1 Gresik  yang sudah memperlihatkan bakatnya sejak duduk dibangku SD Remaja putri 19 tahun ini baru saja mendapatkan prestasi tingkat nasional berupa peringkat harapan II dalam ajang National Young Investor Award yang diadakan LIPI di Jakarta 23-28 Agustus 2015, dengan karyanya yang berjudul Automatic Electronic Load Breader (AELBREAK) yaitu sebuah  alat yang memudahkan kontrol sistem listrik dengan memanfaatkan android  Berbagai lomba sering didapatnya mulai sejak duduk dibangku SD, sebelum mengikuti kompetisi ini Ain berhasil menjuarai dua kompetisi tingkat nasional, 9 Mei 2015 menjuarai lomba karya ilmiah di ITS Surabaya salah satu karyanya yaitu merancang alat pemberi pakan ikan di t...

Tyson dan Holyfield Juara Kontes Sapi

Kontes hewan ternak yang diselenggarakan oleh Badan Pelaksana Penyuluh Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan Kabupaten Gresik berlangsung meriah Kamis (3/9) di lapangan Kecamatan Balongpanggang. Penyelenggaraan ini merupakan tahun ketiga bagi kontes sapi dan yang pertama bagi kontes kambing. diikuti oleh 70 peserta dari berbagai kecamatan di Gresik Dalam kontes tersebut ada 5 kategori perlombaan antara lain kategori kareman sapi persilangan (KSP) yang dimenangkan Sukem dari Menganti, Kategori calon induk sapi persilangan dimenangkan Sumali dari Wringinanom, kategori lain yaitu Kareman (KPO), ekspo dan SEP dimenangkan Sholeh asal Panceng yang memberi nama sapinya Tyson dan Holyfield dengan berat diatas satu ton Perlu diketahui bahwa populasi sapi di Gresik mencapai 54 ribu ekor, dengan produksi daging 17 ribu kilogram / tahun, jumlah ini masih diatas nilai konsumsi yang hanya kisaran 14 ribu kilogram, data ini menurut Badan Pelaksana Penyuluh Pertanian, dan Kehutanan Gresik yan...

Pesantren Dapat Kucuran Dana Untuk Santri

Lulusan Pondok Pesantren kedepan sudah harus bisa bersaing dan berkontribusi lebih besar dalam masyarakat dan dunia industri, Kementrian Agama dalam kunjungannya ke Gresik (23/8) di Pondok Qomaruddin kecamatan Bungah  "Era sekarang ini dunia industri jangan alergi terhadap lulusan pondok pesantren" ujar Lukman Hakim seperti dikutip Jawa Pos Terkait peningkatan sumber daya manusia (SDM) Kementrian Agama akan memberikan bantuan sebesar 2,5 juta kepada sebanyak seribu santri. Kedepan. Dalam rangka menyelarasakan pendidikan agama di ponpes denga kebutuhan dunia industri kemarin juga dilakukan Mou dua lembaga antara Kementrian Agama dan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPN) Baca Juga  Proyek Java Integrated Industrial and Port Estate (JIIPE) Jangan Lupakan Masyarakat Sekitar

Peringati HUT RI, Konser Dangdut Ricuh

Maksud hati ingin menghibur dan meramaikan HUT RI ke 70, konser musik dangdut dan halal bihalal yang digelar dilapangan Desa Pantenan Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik Selasa (18/8) sore ini tercoreng dengan aksi keributan penonton Aksi tawuran antar penonton yang didominasi para pemuda ini membuat ribut konser yang menghadirkan bintang tamu Sodik dan orkes papan atas jawa timur Monata . petugas anggota Brimob Polda berhasil meringkus seorang pemuda yang diduga bikin onar.  sumber : metropantura