Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Suci

Sejarah Desa Suci Manyar Gresik

Kota Santri, demikian sebutan akrab kota Gresik. Sebuah kota yang tidak terlalu besar, namun disana terdapat industri besar. Selain itu , ada dua situs bersejarah yang berupa makam Penyebar Agama Islam di Jawa yaitu, MAKAM MAULANA MALIK IBRAHIM dan MAKAM SUNAN GIRI.  Selain tempat bersejarah,Gresik juga memiliki banyak kekayaan budaya yang cukup terkenal salah satunya adalah kebudayaan REBO WEKASAN yang ada di Desa Suci Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik yang juga ada hubungannya dengan nama Desa SUCI, Budaya REBO WEKASAN selain identik dengan keramaian juga memiliki nuansa RELIGIUS yang sedikit terlupakan oleh masyarakat, karena mereka mungkin tidak mengetahui persis apa sejarah yang melatar belakangi munculnya Budaya REBO WEKASAN dan Sejarah Nama DESA SUCI.  Berikut ini beberapa paparkan sejarah singkat Asal usul NAMA DESA SUCI dan munculnya BUDAYA REBO WEKASAN yang Ada di desa Suci Kecamatan Manyar Kabupeten Gresik diambil dari desasucigresik.wordpress.com.  ...

Video Profil Rumah Pelangi Desa Suci Gresik

Rumah pelangi yang sangat bermanfaat untuk anak-anak. Di tengah maraknya media televisi yang sedang di gandrungi masyarakat. Budaya membaca mulai di tinggalkan. Semoga kita semakin peduli dengan nasib anak-anak kita khususnya dalam hal belajar.  Ayo dukung perpustakaan rumah pelangi desa suci gresik kecamatan manyar untuk menjadi percontohan perpustakaan di jawa timur. Perpustakaan rumah pelangi yang di kelola oleh ibu2 PKK dan bunda PAUD di desa suci kecamatan manyar kabupaten Gresik. Saat ini masuk 10 besar perpustakaan yang bisa di "andalkan" di Jawa Timur.  

Daftar Event Mei "Pelatihan Penulis Pemula"

Pelatihan penulis pemula diselenggarakan oleh Forum Lingkar Pena, Rumah Pelangi dan bekerjasama dengan Kotak Amal Indonesia berlangsung pada tanggal 10 Mei 2015, bertempat di ruang pertemuan Desa Suci Manyar. Dengan pemateri Aferu Fajar selaku praktisi penulis dan fotografer dari Surabaya Biaya free dengan syarat mengirimkan tulisan sebelum 9 Mei 2015 berlaku untuk 20 pengirim pertama. Tulisan bisa dikirim melalui email : redaksi.flp.gresik@gmail.com Untuk peserta umum bisa melakukan registrasi 10 ribu dengan pendaftaran melalui sms ke 081949660336 atau 085749454487 dengan format ketik =  daftar (spasi) nama

Kereen !!! Perpusdes "Rumah Pelangi" Raih Juara Tingkat Propinsi

Perpusdes "Rumah Pelangi" Raih Juara Tingkat Propinsi Gresik - Berkat kesuksesan untuk menebar manfaat Perpustakaan "Rumah Pelangi" Desa Suci Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik, berhak maju mengikuti lomba Perpustakaan Desa pada tingkat Provinsi Jawa Timur yang dilaksanakan pada 30 April 2015. Bertempat di Aula Badan Perpustakaan dan Arsip Provinsi Surabaya Jawa Timur. Perpusdes "Rumah Pelangi" yang berdiri sejak 2013 ini, berhasil menjadikan perpusdes sebagai pusat penyebaran ilmu pengetahuan dan teknologi melalui buku buku yang ada di perpustakaan. Sejak didirikannya terus berusaha untuk senantiasa meningkatkan kualitasnya bagi masyarakat sekitar, dan berusaha untuk mengembangkan Perpustakaan Desa menjadi lebih baik dari waktu ke waktu.  Pembaca inigresik tentu sudah tidak asing dengan nama "Rumah Pelangi", sudah pernah kami beritakan " Rumah Pelangi Suci Berdiri Sejak 2013, Mulai Dirasa Manfaatnya". Ada kabar gembira dat...

Rumah Pelangi Suci Berdiri Sejak 2013, Mulai Dirasa Manfaatnya

Gresik - Keberadaan rumah baca bagi anak atau sering disebut Rumah Pelangi mulai dirasa manfaatnya. Sejak berdirinya 2013 rumah Pelangi Desa Suci sudah sering dikunjungi anak sekitar. bahkan PAUD, bunda dan Murid MI sudah berkunjung disini "Rumah Pelangi ini adalah milik masyarakat Desa Suci dan dimanfaatkan oleh masyarakat secara luas" begitu penjelasan maksud didirikannya Rumah Pelangi ini melalui akun facebooknya Rumah Pelangi Gresik yang dikomandani oleh Nency  Beberapa instansi juga memberikan donasinya untuk kelengkapan Rumah Pelangi ini, salah satunya PT Semen Indonesia (Persero) Tbk yang hibahkan 200 Eksemplar Buku kepada Rumah Pelangi Gresik (Rabu, 28 Januari 2015), dan juga donasi dari PT Petrokimia Gresik,berupa dana sebesar 5 juta rupiah untuk pengadaan buku-buku baru yang diserahkan hari Selasa 17 Pebruari 2015 di kantor KBL (Kemitraan dan Bina Lingkungan)