Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label kopi

Kulineran Kopi Lengkap di "Kedai Aren"

Bagi anda yang kesulitan mencari tempat ngopi dengan pilihan cita rasa berbeda dengan harga yang terjangkau, terletak di jalan Aren PPI Gresik, Kedai Aren yang baru buka satu bulan yang lalu ini memiliki beberapa pilihan menu kopi seperti aceh gayo, toraja, lampung, dan mandeling Yang menarik adalah cara  penyajiannya, dimana pelayan akan menuangkan air di meja pemesan, selain itu ada juga snack pilihan seperti pancake, roti bakar, fish and chips dll, yang bisa dipesan dengan harga relatif lebih murah dbandingkan tempat yang lain. Saat kami mencoba secangkir kopi gayo aceh, hanya berharga Rp 6000, tidak jauh dari harga di warung yang biasanya menu kopi giras seharga Rp 3000 - Rp 4000. Dengan ruangan yang satu lantai dan berdinding kaca, beberapa sudut ccok untuk pertemuan komunitas. Karena letaknya agak masuk kedalam atau perumahan Pongangan Indah dekat Masjid At Takwa, sehingga tidak seramai di GKB pusat.

Istilah Ngopi Modern

Beberapa istilah kopi telah berkembang sesuai jamannya, berikut beberapa istilah yang sering digunakan diera modern saat ini Specialty Coffe Kopi yang prosesnya diperhatikan sejak masih di tanaman, pemilihan biji kopi, pemanggangan, penggilingan, hingga teknik penyeduhan House Blend Mengkreasikan jenis jenis kopi yang berbeda untuk mendapatkan keseimbangan rasa yang diinginkan. Teknik oenyeduhannnya pun mempengaruhi rasa yang ingin dicapai. Single Origin Kopi yang dibuat dari biji kopi yang berasal dari lokasi yang sangat spesifik. Bahkan dibedakan berdasarkan kebunnya. Karena beda lokasi tanam, suhu, tanah, jenis tanaman, serta pelakuan petaninya, jenis ini menghasilkan biji kopi dengan kualitas dan rasa yang berbeda pula Fresh Roasted Kopi yang dipanggang tidak lebih dari sebulan sebelumnya. Maksimal dua bulan, rasanya sudah berbeda dan tidak dipakai lagi Skinny Cap Cappucino dengan skim milk Weak Latte Takaran kopinya sangat sedikit dari latte b...