Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Damar Kurung

Damar Kurung Penunjang Ekonomi Kreatif Gresik

DAMAR KURUNG PENUNJANG EKONOMI KREATIF GRESIK ?   Berbicara mengenai budaya atau kebudayaan tidak akan pernah berhentidi satu titik, selalu mengalir secara dinamis mengikuti perkembangan masyarakatnya. Budaya atau kebudayaan sendiri berasal dari bahasa Sansekerta yaitu buddhayah, yang merupakan bentuk jamak dari buddhi (budi atau akal) diartikan sebagai hal – hal yang berkaitan dengan budi dan akal manusia.  Adanya keanekaragaman dalam memenuhi kebutuhan hidup manusia dalam hidup bermasyarakat maka akan menghasilkan sebuah budaya lokal atau budaya daerah yang dapat dikatakan sebagai cikal bakal dari budaya nasional.  Hal demikian dapat disimpulkan dengan adanya penyatuan – penyatuan budaya daerah sehingga menjadi satu – kesatuan dalam budaya nasional. Sebuah bukti nyata keanekaragaman yang menciptakan budaya atau kebudayaan daerah berada di salah satu provinsi di Pulau Jawa yang kental akan budaya keagamaan dengan mencampurkan seni didalamnya adalah ...

Woow ... Damar Kurung Karya Arek Gresik Akan Dipamerkan di London

Seni Damar Kurung yang menjadi ciri khas Gresik mulai menyasar kaum muda khususnya para seniman cilik, tidak tanggung-tanggung karya seni ini diikutkan dalam pameran lukis di Saatchi Gallery, London, Inggris mulai akhir Maret sampai awal April, “Kemarin sudah saya kirim foto-foto dan keterangan mengenai seni Damar Kurung ke panitia pameran kesenian lukisan di London, Inggris. Panitia sangat antusias dan meminta kehadiran kami dalam pameran tersebut,” kata Arik S Wartono, pendiri dan pembina utama Sanggar Lukis Daun, di Perumahan Banjarsari, Desa Banjarsari, Kecamatan Cerme, Gresik, seperti dikutip dari tribunnews Minggu (17/1/2016).  Damar Kurung hasil karya anak-anak didik Sanggar Daun ini buat selama hampir dua bulan untuk mempersiapkan kerangka dan melukisnya. “Ada pakem atau aturan yang harus dilakukan oleh anak-anak dalam melukis Damar Kurung. Seperti, saat melukis orang tidak boleh menghadap ke kiri. Sebab, setiap orang itu menggambarkan kebaikan. Kemudian, dari m...

Damar Kurung Ikon Tertua Gresik Yang Mendunia

Damar kurung merupakan ikon kota yang tertua di Kota Gresik seperti yang tertulis pada buku Mocopat karena Damar kurung telah ada sejak zaman Pemerintahan Sunan Giri, Kolonial Belanda dan Jepang, hingga sekarang. Damar Kurung sendiri merupakan karya seni unik. Dalam pandangan seni rupa, lukisan lukisan nenek Masmundari ini sedemikian unik sehingga pernah mendapat perhatian khusus dari Presiden RI, bahkan seni lukis 'Damar Kurung' ini sudah mendapatkan pengakuan dari negara asing seperti Australia, Belanda, dan Perancis Adanya sekelompok anak muda Gresik yang semakin peduli dengan keberadaan Damar kurung ini setidaknya bisa menjadi benih dan nafas panjang bagi kelestarian budaya asli Gresik ini. Seperti dipelopori Oleh Komunitas Gresik Seruu yang meenyelenggarakan rangkaian Damar Kurung Festival yang puncaknya berlangsung 11-12 Juli 2015 bertempat didepan gedung Telkom  Tidak kurang ada 180 damar kurung dipamerkan," ujar Novan selaku penanggung jawab kegiatan Min...

Damar Kurung dan Sang Legenda Mbah Masmundari

damar kurung foto riarochma Keberadaan seni hias Damar kurung asal Gresik dan lukisan kaca di Jawa Timur merupakan sebagian peninggalan dari seni budaya Tradisional Jawa Timur, yang keberadaannya sudah hampir punah karena dianggap tidak praktis dan kurang ekonomis. Disamping kurangnya pemahaman masyarakat terhadap nilai seni suatu karya, permintaan yang rendah akan produk-produk tradisional berdampak pada terhentinya praktek kegiatan membuat barang-barang tradisional.  Seni hias Damar Kurung merupakan hiasan atau motif unik yang terdapat pada sarung lampion dengan media kertas pada lampion berbentuk segi empat berkerangka bambu atau kayu. Umumnya lukisan menceritakan makna kehidupan sehari-hari masyarakat Gresik. Keberadaan seni hias Damar Kurung dari Gresik yang sudah dibuat oleh Mbah Masmundari merupakan sebagaian peninggalan dari seni budaya tradisional Jawa Timur, yang sekarang sudah sangat sulit dijumpai.  Berbeda dengan jenis kerajinan lain, khusus pada Dama...

Ikon Kota Gresik Tertua " Damar Kurung"

Gresik -Salah satu budaya khas Gresik Damar Kurung, merupakan ikon kota yang tertua, berdasarkan apa yang tertulis dalam buku mocopat, dan ada sejak jaman pemerintahan sunan giri.  Damar Kurung dipopulerkan oleh Mbah Masmundari dimana memiliki ke khasan karya seni unik. Yang mana Dalam pandangan seni rupa, lukisan-lukisan nenek ini sedemikian unik walaupun secara sepintas mengalir begitu saja  Pembuatan Damar Kurung sekarang dilanjutkan oleh anak tunggalnya Rukayah (60). Rukayah bersama anaknya kini yang meneruskan membuat damar kurung, walaupun sudah banyak mengalami degradasi budaya