Langsung ke konten utama

Mantan Bupati Gresik Soewarso Berpulang

foto beritajatim.com
Gresik - Mantan Bupati Gresik, Jawa Timur, periode 1994--2000, Kolonel Laut (Purn) Soewarso meninggal dunia pada usia 73 tahun di rumah duka Jalan Teluk Sampit 35, Kota Surabaya, Kamis 12/02/2014. 

Almarhum meninggalkan seorang isteri dan dua orang anak. Jenazah almarhum, telah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan, Jalan Mayjend Sungkono Surabaya dengan upacara militer. 

Asisten I Pemkab Gresik, Tursilowanto Hariogi yang hadir dalam pemakaman mengatakan, seluruh pejabat dan masyarakat Gresik turut berduka cita atas meninggalnya Almarhum Soewarso. "Kami, segenap pejabat dan masyarakat Gresik merasa kehilangan, dan menyampaikan rasa duka atas meninggalnya mantan Bupati Soewarso. Semoga, amalan beliau diterima dan diampuni dosanya," ucapnya seperti dikutip dari antaranews.com

Hadir dalam upacara pemakaman, seluruh pejabat Gresik dan mantan Bupati Gresik KH Robbach Maksum yang memimpin wilayah itu selama dua periode pada tahun 2000 hingga 2010. Sedangkan Bupati Gresik, Sambari Halim Radianto berhalangan hadir, karena ada undangan Presiden RI, Joko Widodo ke Bogor.


sumber : antara | beritajatim

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Waspada! Ini 21 Penyakit dan Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan

INIGRESIK.COM – BPJS Kesehatan selama ini dikenal sebagai solusi utama pembiayaan layanan kesehatan di Indonesia. Dengan sistem asuransi non-komersial, masyarakat bisa mendapatkan pengobatan di rumah sakit tanpa perlu khawatir soal biaya. Namun, penting untuk diketahui bahwa tidak semua penyakit dan layanan medis dijamin oleh BPJS Kesehatan. Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan , terdapat 21 jenis penyakit dan layanan kesehatan yang tidak ditanggung oleh BPJS Kesehatan . Hal ini perlu diketahui agar masyarakat tidak salah kaprah dalam mengakses layanan medis menggunakan BPJS. Daftar 21 Penyakit dan Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan Penyakit akibat wabah atau kejadian luar biasa. Operasi plastik dan tindakan estetika lainnya yang bersifat kosmetik. Perawatan gigi untuk perataan, seperti pemasangan behel. Penyakit akibat tindak pidana , seperti kekerasan fisik atau seksual. Cedera akibat usaha bunuh diri atau menya...