Langsung ke konten utama

Sekilas Museum Sunan Giri

Museum Sunan Giri dikunjungi Anak Sekolah
Gresik - Jika anda mengunjungi Gresik tentu tidak asing dengan Museum Sunan Giri yang beralamat di jalan Pahlawan 24 Gresik, selain tempatnya yang strategis dan berada di area parkir peziarah Malik Ibrahim.

Bangunan yang sudah berdiri sejak 17 Maret 2003 ini masih eksis sampai sekarang. Buktinya pagi ini terlihat sejumlah anak SD mengunjungi Museum Sunan Giri Senin 30/0315.  Puluhan siswa Kelas 4 tersebut didampingi beberapa guru pendamping, mereka berasal dari SD Muhammadiyah 2 Gresik. 

Mustaqim selaku budayawan yang juga menjadi penjaga museum waktu pertama kali berdiri menjelaskan berbagai koleksi kepada setiap murid yag disana. Walaupun bernama sunan Giri bukan berarti barang yang dipamerkan milik sunan giri, akan tetapi berasal dari Giri

Menurut informasi dari beberapa seniman Gresik, keberadaan dua lokasi ini akan berpindah, museum berpindah ke Area makam Sunan Giri, sementara parkiran akan berpindah di desa Lumpur Gresik

Lumpang dari berbagai daerah di Gresik



Bedug
Di salah satu ruangan depan para pengunjung akan diperlihatkana oleh salah satu koleksi andalan museum Sunan Giri, benda itu adalah Bedug yang merupakan peninggalan Maulana Malik Ibrahim yang hidup pada akhir abad 14 H, benda ini terbuat dari sepotong kayu besar dan kulit lembu. Panjangnya 100 cm dengan diameter 67 cm. Bedug ini diperoleh dari Masjid Pesucian Desa Leran Kecamatan Manyar 

 




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...