Langsung ke konten utama

Kuliner RM Kaliotik Lamongan "Berdiri Sejak Tahun 1965"

Warung Kaliotik
Kuliner yang satu ini bukan di kota pudak teman...... namun berada di sebelah barat kota Gresik, tepatnya berlokasi di Jl. Jaksa Agung Suprapto No. 27, Lamongan, bagi para pengguna jalan pantura tentu sudah tidak asing lagi dengan Rumah Makan ini, karena memang lokasinya tepat berada dipinggir jalan raya 

Menurut beberapa sumber RM Kaliotik ini didirikan sejak tahun 1965-an oleh Bpk. H. Asikin bersama istrinya. Pada awalnya warung sederhana ini hanya menyajikan menu pecel lele, sate dan gulai kambing. Kemudian pada tahun 1993-an, usaha ini mulai dikelola oleh Bpk. H. Handy Alianto.

Warung dengan konsep prasmanan ini sekarang sudah cukup lengkap sajiannya.Mulai menu rumahan ,tradisional, juga sayuran gorengan, soto Lamongan, nasi bakar dan dilengkapi juga dengan berbagai minuman segar es kaliotik dengan campuran (tape ketan item, kelapa, alpukat, jelly, susu) dan berbagai minuman khas lainnya 

Yang membuat saya menarik dari kaliotik ini adalah cara pembayaranya yang cukup sederhana, setelah pembeli memilih makanan kemudian ditunjukan ke kasir dan diberi kupon harga mulai 10.000 yang terpisah pisah, dan tidak harus membayar terlebih dahulu

Silahkan yang mau mencoba bisa mampir, khususnya bagi yang melewati jalan raya Lamongan, kuliner yang satu ini cukup menarik 



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...