Langsung ke konten utama

Guru Asal Gresik Ini, Ciptakan Lampu Charger Tenaga Air Garam Berbahan Kaleng Bekas

Guru Asal Gresik Ini, Ciptakan Lampu Charger Tenaga Air Garam Berbahan Kaleng Bekas

Letak strategis Gresik yang berdekatan dengan bentangan laut yang luas masih belum banyak yang memanfaatkan dan mengoptimalkan kandungan garam yang terkandung didalamnya menjadi modal bisnis yang menjanjikan, atau sesuatu yang bernilai jual
Guru Asal Gresik Ini, Ciptakan Lampu Charger Tenaga Air Garam Berbahan Kaleng Bekas

Karya Asrul Yanuar salah satu guru elektro dan mikro kontroler SMK Negeri 1 Dryorejo berhasil menyisihkan ribuan karya lainnya dalam ajang lomba tingkat nasional yang diselenggarakn sebuah pabrikan motor asal Jepang 

Setelah melalui proses penjaringan, para dewan juri memilih 19 ide terbaik. Para finalis ini kemudian mengikuti DRC University, wadah pembelakan, mentoring, dan networking di Jakarta pada 23-24 Februari 2016. Dari ke 19 finalis tersebut, dewan juri kemudian menetapkan lima terbaik sebagai pemenang 'Datsun Rising Challenge 2016'. 

Kelimanya, yaitu Mario Devys dengan ide bisnis Sayuran Kering Nuninik, Mustafa Kamal (Pelangi shop Aceh), Firmansyah (Sambal udang ebi 'Masin Jontang'), Sri Wardhani dengan ide Pemberdayaan pakan ternak dengan mengolah sisa hasil tangkapan nelayan dan salah satunya yang berasal dari Gresik Asrul Yanuar (Lampu charger tenaga air garam berbahan kaleng bekas), 

Para pemenang kompetisi ini masing-masing mendapatkan modal usaha sebesar Rp 50 juta dan satu unit mobil Datsun. "Kami berharap, finalis dan pemenang DRC 2 ini nantinya dapat merealisasikan ide bisnisnya yang menjadi agen perubahan sosial yang dapat menginspirasi orang lain untuk meraih mimpinya," ujar Head of Datsun Indonesia Indriani Hadiwidjaja.

Menurut Yanuar cara kerja Lampu Charger Tenaga Air Garam Berbahan Kaleng Bekas yaitu alur kerja listrik dari sel galvanis yang terdiri atas pelat seng dan tembaga dicelupkan ke air garam "air yang dihasilkan sekitar 0.7 volt DC" ujar Yanuar seperti dikutip dari Jawa Pos 28/03. Aliran listrik yang terbilang sangat kecil itu membutuhkan rangkaian penguat tegangan dan disimpan di baterai isi ulang

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...