Langsung ke konten utama

Tekan Pengangguran Disnaker Berdayakan LPK Se Jatim

Dalam rangka menghadapi MEA dan mengurangi angka pengangguran yang mencapai 906.900 orang berdasarkan survei BPS bulan Agustus 2015 Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Kependudukan Provinsi Jawa Timur mengadakan acara Pengembangan LPK berbasis kompetensi menuju sertifikasi profesi, 13- 15 April bertempat di hotel solaris Malang jl raya karanglo 69


Dalam acara tersebut Kepala bidang pelatihan dan produktifitas  drs suhartoyo menyampaikan pentingnya pembinaan ini sebagai langkah mensukseskan program "Jatim Berkompenten"

"Maksud kegiatan diharapkan memberikan wawasan ,pengetahuan seeta memiliki kredibilitas " imbuh Suhartoyo yang juga membuka acara tersebut

Acara ini diikuti sebanyak 150 peserta yang terdiri dari LPKS dan juga dari 6 UPTD Kab kota Bangkalan Pasuruan Sampang, Probolinggo, serta Pacitan


Dalam paparan Hartoyo ada beberapa fakta yang cukup menarik antara lain yaitu siswa yang melanjutkan kuliah sekitar 60 % dari lulusan SLTA setiap tahunnya, atau sekitar 40 % tidak melanjutkan kuliah ditambah lagi adanya 7.260 orang yang di PHK dari 326 perusahaan sehingga keberadaan LPK menjadi penting


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...