Langsung ke konten utama

Gresik Kembali Banjir, Berikut Desa Terdampaknya

Kedung Rukem Bnjeng Gresik
Banjir rutin terjadi di Gresik selatan seiring hujan yang terus mengguyur sepanjang aliran kali Lamong dan sekitarnya. Ada ratusan rumah terendam mulai Balongpanggang, Benjeng, dan Cerme

"Pada Rabu pukul 22.00 air mulai masuk di Balongpanggang, dan pada Kamis pukul 10.00 air sudah sampai di Cerme" ujar Abu Hasan Kepala BPBD Gresik seperti dikutip dari Radar Gresik (03/02)

Berikut beberapa ringkasan laporan yang dihimpun pada hari Selasa 2 Februari 2017, Pukul 12.00 WIB bertempat di Kab.Gresik sbb :

A. Kecamatan Balongpanggang sebagai berikut :

1. Desa Pucung : Jalan poros Desa tergenang air 10-100 cm sepanjang 500 Meter. Rumah Warga tergenang : 170 Rumah, titik terdalam sekitar 100 cm. Sawah siap panen seluas 50 Ha tergenang
 2 M (titik terdalam).

2. Desa Banjaragung : Seluruh Jalan poros Desa tergenang 170 cm. Rumah Warga tergenang : 175 Rmh, ketinggian 150 cm (titik terdalam), Persawahan siap panen tergenang 25 Ha, tinggi genangan sekitar 200 cm.

3.  Desa Wotansari : Jalan Lingkungan tergenang 55 cm, sepanjang 4 KM. Rumah Warga   tergenang : 211 rumah, ketinggian genangan 45 cm. Persawahan tergenang 12 Ha, tinggi genangan 150 cm.

4. Desa Sekarputih : Jalan poros Desa tergenang 30-40 cm. Rumah Warga tergenang : 100 Rmh, ketinggian 30 cm.

5. Desa Wahas : Jalan poros Desa tergenang 25-30 cm. Rumah Warga tergenang : 20 Rumah, ketinggian 15 cm.

6. Desa Karangsemanding : Jalan poros Desa tergenang 30-40 cm. Rumah Warga tergenang : 100 Rmh, ketinggian 30 cm.


B. Kecamatan Benjeng sebagai berikut :

1. Desa Sedapur Klagen : Seluruh Jalan poros Desa tergenang 110-115 cm. Rumah Warga yang tergenang : 98 rumah, ketinggian genangan 100 cm.

2.  Desa Delik Sumber : Seluruh Jalan poros Desa tergenang 100-110 cm.

3.  Desa Bulurejo : Seluruh Jalan poros Desa tergenang 100-110 cm, Pasar Bulurejo tergenang 80 cm. Kantor Kec. Benjeng tergenang 50 cm.

4. Desa Kedungrukem : Seluruh Jalan poros Desa tergenang 100 cm (titik terdalam), Rumah tergenang : 25 rmh, ketinggian 30 cm.

5. Desa Munggugianti : Jalan poros Desa tergenang 5-15 cm sepanjang 1 KM.

6.  Desa Lundo : Jalan Poros Desa tergenang 25–35 cm, sepanjang 500 meter.

7. Desa Sirnoboyo : Jalan Poros Desa tergenang 20-25 cm, sepanjang 500 meter.

C. Kecamatan Cerme sebagai berikut :

1. Desa Dadapkuning : Jalan Raya Leker tergenang 5-10 cm sepanjang 2 KM.

2. Desa Morowudi : Rumah warga sebanyak 10 rumah, tergenang ketinggian 5-10 cm. Jalan lingkungan tergenang 15-20 cm, sepanjang 200 meter (total).

D. Kerugian personil : Nihil.

E. Kerugian Materiil : Masih dalam pendataan Muspika dan BPBD.

F. Langkah - langkah yang diambil sebagai berikut :

1. Muspika melaksanakan Koordinasi dengan BPBD untuk mengecek desa yang terdampak bencana alam banjir.

2. BPBD melaksanakan pemantauan di kali lamong.

3. BPBD jg menyiagakan perahu Fiber di lokasi banjir untuk mengevakuasi warga.

4. BPBD juga memberikan bantuan kantong plastik beserta makanan siap saji.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Waspada! Ini 21 Penyakit dan Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan

INIGRESIK.COM – BPJS Kesehatan selama ini dikenal sebagai solusi utama pembiayaan layanan kesehatan di Indonesia. Dengan sistem asuransi non-komersial, masyarakat bisa mendapatkan pengobatan di rumah sakit tanpa perlu khawatir soal biaya. Namun, penting untuk diketahui bahwa tidak semua penyakit dan layanan medis dijamin oleh BPJS Kesehatan. Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan , terdapat 21 jenis penyakit dan layanan kesehatan yang tidak ditanggung oleh BPJS Kesehatan . Hal ini perlu diketahui agar masyarakat tidak salah kaprah dalam mengakses layanan medis menggunakan BPJS. Daftar 21 Penyakit dan Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan Penyakit akibat wabah atau kejadian luar biasa. Operasi plastik dan tindakan estetika lainnya yang bersifat kosmetik. Perawatan gigi untuk perataan, seperti pemasangan behel. Penyakit akibat tindak pidana , seperti kekerasan fisik atau seksual. Cedera akibat usaha bunuh diri atau menya...