Langsung ke konten utama

Edi Santoso Pimpin Demokrat Gresik

Edi Santoso dilantik sebagai Ketua DPC (Dewan Pimpinan Cabang) Partai Demokrat Kabupaten Gresik periode 2017-2022 di Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Minggu (9/4/2017). Di bawah kepemimpinan dirinya, Edi punya target untuk membawa Partai Demokrat masuk dua besar di Kabupaten Gresik.

“Targetnya bisa membawa Demokrat Gresik masuk dua besar di kabupaten,” kata Edi saat dihububgi BeritaGresik.com. Edi yang juga ketua Fraksi Demokrat DPRD Gresik optimistis target itu bisa tercapai mengingat sistem kaderisasi di partainya barjalan dengan baik. “Saya terpilih lewat aklamasi, jadi kaderisasi partai Demokrat betul-betu berjalan baik,” ujarnya.

Selain itu, Edi menargetkan partai yang yang baru saja dipimpinnya mampu memenangkan calon yang diusung partai Demokrat, baik pemilihan gubernur Jawa Timur dan pilihan presiden mendatang. “Pilgub dan Pilres mendatang calon yang diusung Demokrat, di Gresik harus menang, itu sesuai dengan pakta integritas yang saya tanda tangani,” pungkasnya. (abr)

sumber : kabargresik

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Waspada! Ini 21 Penyakit dan Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan

INIGRESIK.COM – BPJS Kesehatan selama ini dikenal sebagai solusi utama pembiayaan layanan kesehatan di Indonesia. Dengan sistem asuransi non-komersial, masyarakat bisa mendapatkan pengobatan di rumah sakit tanpa perlu khawatir soal biaya. Namun, penting untuk diketahui bahwa tidak semua penyakit dan layanan medis dijamin oleh BPJS Kesehatan. Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan , terdapat 21 jenis penyakit dan layanan kesehatan yang tidak ditanggung oleh BPJS Kesehatan . Hal ini perlu diketahui agar masyarakat tidak salah kaprah dalam mengakses layanan medis menggunakan BPJS. Daftar 21 Penyakit dan Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan Penyakit akibat wabah atau kejadian luar biasa. Operasi plastik dan tindakan estetika lainnya yang bersifat kosmetik. Perawatan gigi untuk perataan, seperti pemasangan behel. Penyakit akibat tindak pidana , seperti kekerasan fisik atau seksual. Cedera akibat usaha bunuh diri atau menya...