Langsung ke konten utama

Pilkada 2021, Golkar Siapkan Kader Sendiri

Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Gresik 2021 memang masih tinggal beberapa tahun lagi. Namun, Partai Golkar Kabupaten Gresik rupanya sudah mulai ancang-ancang untuk mengusung kader sendiri. 

Bergabungnya sejumlah kiai di Gresik ke dalam partai berlambang beringin tersebut membuat Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Gresik optimistis mampu memenangkan pilkada Gresik dengan mengusung kader internal. Itu dikemukakan Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Jawa Timur, Nyono Suharli Wihandoko saat jumpa pers usai membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Golkar Gresik 2017 di Hotel Pesonna, Jl. Panglima Surdirman, Gresik, Minggu (2/4/2017). 

 “Gencarnya konsolidasi yang dilakukan Pengurus DPD Partai Golkar mulai tingkat desa hingga kecamatan, serta masuknya sejumlah Kiai membuat kami optimis menang dalam Pilkada 2021,” kata Nyono. Beberapa kiai di Gresik yang bergabung le Partai Golkar Kabupaten Gresik antara lain KH. Nur Muhammad dan KH Asad Thoha. Mereka ditetapkan sebagai anggota Dewan Penasehat DPD Partai Golkar Gresik. 

“Ketokohan para Kiai ini tentu akan membuat program partai di masyarakat dapat berjalan dengan baik,” ujar Nyono. Bupati Jombang itu juga berharap soliditas kader dan aktifnya organisasi sayap partai dapat menambah perolehan kursi Partai Golkar di DPRD Kabupaten Gresik. Saat ini Golkar memiliki 11 kursi di DPRD Gresik.


Sumber : BeritaGresikcom

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...