Langsung ke konten utama

Satria Tama KIper Asal Gresik Siap Tampil di Tim Senior

Penampilan gemilang penjaga gawang Satria Tama selama ajang SEA Games 2017 Kuala Lumpur mendapat apresiasi tinggi dari pelatih Luis Milla. Kiper asal Pesegres Gresik itu dipilih masuk tim nasional senior untuk laga persahabatan melawan Fiji yang akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhraga, Bekasi, Sabtu (2/9) mendatang. 

Satria Tama menggantikan posisi Kurnia Mega yang tidak bisa memenuhi panggilan timnas karena sakit. Klub Arema pun sudah memberikan surat resmi kepada PSSI terkait pemberitahuan bahwa Meiga tidak bisa bergabung. “Karena Kurnia Mega sakit dan tidak bisa tampil maka saya harus cari penggantinya. Satria Tama menjadi opsi terbaik yang saya punya. Dia menunjukkan kapasitasnya di ajang SEA Games,” kata Milla. 

Untuk posisi penjaga gawang, Milla juga memanggil Andritany Ardhiyasa (Persija Jakarta). Soal siapa yang nanti akan dipilih sebagai pemain utama, Milla belum bersedia mengungkapkan. Pada kesempatan yang sama, Milla juga menyampaikan keputusannya untuk mengurangi jumlah pemain menjadi 19. Milla tidak jadi memanggi pemain Bali United, Fadil Sausu. "Kami hanya membutuhkan 19 pemain saja di laga ujicoba melawan Fiji. Apalagi dengan persiapan pendek dan sektor gelandang juga sudah banyak pilihan," kata Luis Milla. Sumber : @gresikunitedfans_

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...