Langsung ke konten utama

Satu Siswa Satu Cerpen Ala SMANSA Gresik Patut Ditiru

GRESIK – Gerakan literasi makin membumi. Semangat membaca ditunjukkan ratusan siswa SMAN I Gresik kemarin (29/8). Mereka kompak ingin menambah keterbacaan. Dalam festival literasi, ada juga agenda bimbingan teknik (bimtek) yang didampingi jurnalis. Setiap siswa wajib membuat tulisan. Mereka harus setor cerita pendek (cerpen). 
Temanya bebas memilih. ”Saya ada ide menulis cerita tujuh sahabat. Semuanya stres dan frustrasi ketika satu di antaranya meninggal,” papar salah seorang siswa saat kegiatan pelatihan. Dia ingin banyak berkarya. Karena itu, dia rutin membaca buku. Kepala SMAN I Gresik Suswanto menuturkan, anak-anak memang harus dipaksa membaca. Mereka juga wajib didampingi saat membuat cerpen. Sebab, pada dasarnya, para siswa sudah punya potensi. ”Semua cerpen yang dibuat akan dirangkai dalam satu buku. Nanti, akan nada sebelas buku kumpulan cerita,” katanya.
Suswanto menyebutkan, ada tema-tema yang harus digarap anak didiknya. Mulai persahabatan, cinta tanah air, hobi, dan toleransi. Saat penggarapan, banyak ide segar yang bermunculan dari para siswa. Ternyata, mereka memiliki banyak pengalaman yang bisa dimunculkan dalam tulisan. Sisi humanisnya pun kuat.

Sumber: Jawa Pos, 30 Agustus 2017

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...