Langsung ke konten utama

Bukit Hollywood Terbakar

Kebakaran kembali terjadi di Gresik, kali ini bukit Hollywood yang terletak di Kebomas Gresik, Jumat (15/9/2017). Setidaknya ada tiga mobil pemadam kebakaran (PMK) milik PT Semen Indonesia dikerahkan ke lokasi kebakaran untuk memadamkan titilk api. 

Kobaran api mulai diketahui oleg petugas Satpam menjelang ashar atau sekitar pukul pukul 03.00 WIB. Tidak lama kemudian, petugas pun langsung menghubungi PMK. “Tiga mobil pemadam milik PT Semen Indonesia langsung datang melakukan penyemprotan terhadap titik-titik api yang membakar bukit Hollywood,” kata Khasanul, Satpam seperti dikutp dari KabarGresik

Kebakaran diduga terjadi akibat ada orang iseng yang membuang puntung rokok sembarangan. “Karena ilalang kering sehingga mudah terbakar dan menjalar,” terang Khasanul. Saat mobil PMK melakukan penyemprotan di titik kebakaran yang ada di tepi jalan, ternyata api terus merembet naik ke bukit Hollywood. “Kencangnya tiupan angin membuat api semakin cepat berkobar,” kata Akil, warga yang melihat kebakaran. 

Meskipun pihak keamanan dari PT Semen Indonesia telah menugaskan beberapa Satpam di pintu masuk dari Jalan Dr Wahidin, banyaknya jalan menuju bukit tersebut membuat petugas kewalahan mencegah orang masuk ke tempat itu. 

“Karena banyak jalan untuk menuju bukit Hollywood sehingga sulit mengantisipasi orang yang masuk kebukit Hollywood,” kata I Ketut Sama, Komandan Pengamanan PT Semen Indonesia.

Sumber: http:/beritagresik.com/news/peristiwa/15/09/2017/bukit-hollywood-gresik-kobong-petugas-pmk-kewalahan.html

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...