Langsung ke konten utama

Merchandise Persebaya Buka di Gresik dan Sidoarjo

Persebaya Surabaya sangat serius menggarap bisnis merchandise. Setelah memiliki tiga official store di Surabaya, Green Force kini merambah luar kota dengan mendirikan store di Gresik dan Sidoarjo. Meski Gresik dan Sidoarjo memiliki klub sepak bola dengan basis suporter yang cukup kuat, 

Persebaya tak ragu untuk mengepakkan sayap di dua kota terdekat dengan Surabaya tersebut. Kabarnya, lokasi Persebaya Store cabang Gresik berada di salah satu ruko di Jalan Kartini. Sedangkan Persebaya Store cabang Sidoarjo terletak di sebuah ruko di Jalan Jenggolo. Selain membuka dua store di luar kota, 

Persebaya juga membuka store di Jalan Kaliwaron. Total ada tiga store baru yang segera dibuka. “Mohon doanya, ya,” ucap Sales Manager Persebaya Store Oki Indro Priambodo kepada JawaPos.com. Tiga Persebaya Store anyar di Gresik, Sidoarjo dan Kaliwaron akan diresmikan akhir pekan ini. “Insya Allah tanggal 24 Februari dan 25 Februari,” sebut pria berkacamata itu, Kamis (22/2) pagi. 

Sebelum membuka tiga store baru, Persebaya sudah memiliki tiga toko resmi yang menjual merchandise asli klub. Ketiga store tersebut terletak di Graha Pena, Nginden Semolo dan Wiyung. Merchandise asli Persebaya juga bisa diperoleh di dua partner store yang terletak di Royal Plaza dan Terminal 1 Bandara Internasional Juanda. Sumber: JawaPos

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Damar Kurung Gresik Tembus Kemasan Teh Botol Sosro, Nyala Budaya Lokal Kini Hadir di Jutaan Tangan

INIGRESIK.COM - Siapa sangka, seni tradisi khas Gresik yang identik dengan lentera malam Lebaran kini ikut menyapa masyarakat luas lewat cara yang tak biasa. Di tangan M Anhar Chusnani , damar kurung melompat dari ruang pameran dan panggung lokal, menuju rak minimarket dan meja makan keluarga Indonesia melalui kemasan Teh Botol Sosro edisi khusus 2025 . Langkah ini bukan sekadar kebetulan. Sejak Februari 2025, Anhar bersaing dengan lebih dari 5.000 peserta dalam kompetisi desain kemasan bertema “Kebaikan untuk Sesama” . Karya damar kurungnya berhasil lolos berlapis seleksi: dari 22 ilustrator terbaik hingga akhirnya masuk dalam 8 desain yang diproduksi massal . Puncaknya, ia menerima penghargaan langsung dari Sukowati Sosrodjojo , pemilik Teh Botol Sosro, dalam seremoni Jakarta Illustration Fair, September 2025 . Lebih dari sekadar ornamen visual, Anhar membawa damar kurung sebagai pesan budaya khas Gresik yang layak hadir di ruang sehari-hari. . Tak berhenti di situ, prestasi ...