Kawan Lama Retail secara resmi membuka toko pertamanya di Gresik tepatnya di Icon Mall, Jl. Dr Wahidin Sudiro Husodo, pada hari Jumat 26 Oktober 2018. Bisnis unit yang dibuka adalah ACE yaitu pusat perlengkapan rumah tangga dan gaya hidup, dan INFORMA yaitu pusat furnitur dan aksesoris untuk hunian dan bisnis.
“Pembukaan toko baru di berbagai kota di Indonesia merupakan komitmen Kawan Lama Retail untuk hadir lebih dekat dan menjangkau lebih banyak pelanggan. Gresik merupakan kota baru dan pertama kalinya ACE dan INFORMA buka, dimana kami melihat peluang yang cukup baik karena Gresik merupakan kawasan yang sedang berkembang.." Nana Puspa Dewi, Marketing Director Kawan Lama Group menjelaskan
ACE Gresik menawarkan puluhan ribu jenis produk yang menjadi solusi untuk perlengkapan rumah tangga dan gaya hidup seperti perkakas, hobi, travelling, hingga otomotif. Sesuai komitmen sebagai The Helpful Place, ACE juga memberikan kenyamanan berbelanja melalui pelayanan staf yang sigap serta layanan purnajual seperti layanan antar produk, layanan instalasi, garansi dan service produk.
Untuk keamanan produk yang dibeli di ACE, pelanggan dapat memanfaatkan layanan ACE Assurance yaitu perlindungan menyeluruh terhadap kerusakan di luar kerusakan internal produk yang mencakup kerusakan akibat terjatuh, terbentur, terlindas, terjatuh ke dalam air, kebakaran, ledakan, kerusuhan, pemogokan, huru-hara, maupun bencana alam seperti petir, badai, topan, gelombang pasang, banjir, gempa bumi, letusan gunung berapi, dan tsunami.
Dengan pembukaan toko di Gresik saat ini ACE telah memiliki 18 toko di Jawa Timur, dan secara nasional menjadi toko ke-169 di 40 kota di Indonesia, termasuk ACE Xpress yaitu konsep toko yang menyediakan beragam produk perlengkapan rumah tangga dan gaya hidup untuk kebutuhan sehari-hari dengan tampilan toko lebih ringkas, yang saat ini tersedia di Jakarta, Tangerang dan Bekasi.
INFORMA
INFORMA menghadirkan inspirasi melalui beragam furnitur dan aksesoris untuk hunian maupun bisnis yang akan mewujudkan tampilan interior ruangan sesuai dengan gaya dan selera pelanggan. Di area lebih dari 2.400 M2 , INFORMA Gresik hadir lebih lengkap dengan produk elektronik, serta menyediakan jasa konsultasi design interior untuk pemilihan produk dan konsep ruangan yang diinginkan.
Untuk kenyamanan berbelanja, selain memberikan layanan antar produk dan instalasi, Informa juga menyediakan layanan yang inspiratif seperti Furniture Protection dan Electronic Protection yaitu layanan proteksi untuk furnitur dan elektronik kesayangan, Pick & Move yaitu pemindahan produk INFORMA mulai dari pembongkaran, pengantaran, dan pemasangan produk kembali, serta Clean & Care yaitu jasa pembersihan sofa dan matras sampai dengan AC yang akan membantu untuk tidur dan hidup lebih sehat.
Dengan pembukaan toko di Gresik saat ini INFORMA telah memiliki 12 toko di Jawa Timur, dan secara nasional menjadi toko ke-80 di 39 kota di Indonesia.
Bagi pelanggan setia, ACE dan INFORMA memberikan reward dan kemudahan melalui program membership dengan keuntungan antara lain poin setiap belanja nominal tertentu, penukaran poin dengan voucher belanja atau produk menarik, belanja lebih hemat dengan poin (pay all with points), diskon khusus, gratis layanan antar dan instalasi serta promo khusus di merchant yang bekerjasama dengan Kawan Lama Retail. Untuk kemudahan bertransaksi, disediakan juga fasilitas cicilan 0% hingga 24 bulan menggunakan kartu kredit bank partner.
Aksi sosial juga menjadi agenda perayaan pembukaan ACE dan INFORMA ICON Mall Gresik melalui Kawan Lama Foundation, yaitu yayasan yang menaungi kegiatan CSR Kawan Lama Group, dengan melakukan aksi lingkungan hidup yaitu kegiatan bersih-bersih dan donasi alat kebersihan (tempat sampah outdoor dan sapu kebun) serta rak buku untuk Masjid Agung Gresik yang dijadwalkan sekitar satu bulan setelah pembukaan toko. Program ini dilakukan sebagai realisasi salah satu dari empat pilar kegiatan CSR Kawan Lama Foundation, yaitu pendidikan, kemanusiaan, lingkungan hidup dan pengembangan masyarakat.
Komentar
Posting Komentar