Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2018

Wakaf Kunci Kemajuan

Potensi tanah wakaf di Indonesia sangat besar, yaitu sebesar 3,7 miliar m2 dengan potensi ekonomi sebesar Rp. 370 triliun. Sedangkan potensi wakaf uang di Indonesia juga besar sekali, yaitu mencapai Rp. 7,2 triliun per tahun jika disimulasikan 20 juta orang umat Islam mewakafkan uang sebesar seribu rupiah per hari atau Rp. 30.000 per bulan. Potensi wakaf yang besar inilah yang harus terus digali dan dikembangkan untuk mencegah kemiskinan.  Kemiskinan di Indonesia masih sangat besar, yaitu sebesar 27.70 juta jiwa. Angka sebesar ini mayoritasnya adalah umat Islam sebagai penduduk terbesar bangsa. Menghadapi realitas mengharukan ini, tidak ada jalan lain bagi umat Islam kecuali mengoptimalkan sumber daya internal untuk keluar dari krisis kemiskinan, kebodohan dan keterbelakangan disegala aspek kehidupan. Lahirnya buku ini karena, besarnya potensi wakaf di Indonesia sehingga bias membantu masyarakat yang kurang mampu.  Dengan demikian akan semakin berkurang kemiskinan yan...

Update Korban Tsunami Banten dan Lampung

Penanganan darurat terus dilakukan di daerah yang terdampak tsunami di Selat Sunda. Prioritas penanganan darurat saat ini adalah koordinasi, evakuasi, pencarian dan penyelamatan korban, pelayanan kesehatan, penanganan pengungsi, perbaikan darurat sarana prasarana yang rusak. Data sementara yang berhasil dihimpun Posko BNPB hingga Senin (24/12/2018), pukul 07.00 WIB, tercatat 281 orang meninggal dunia, 1.016 orang luka-luka, 57 orang hilang dan 11.687 orang mengungsi.  Kerusakan fisik meliputi 611 unit rumah rusak, 69 unit hotel-vila rusak, 60 warung-toko rusak, dan 420 perahu-kapal rusak. "Korban dan kerusakan ini terdapat di 5 kabupaten terdampak yaitu Pandeglang, Serang, Lampung Selatan, Tanggamus dan Pesawaran," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, Senin (24/12/2018). Sutopo mengatakan, daerah pesisir di Kabupaten Pandeglang adalah daerah yang paling banyak jumlah korban dan kerusakannya dibandingkan daerah lain. Di Kabupaten Pandegla...

Bridge Gresik Ikuti Kejuaraaan di Filipina

Cabang olahraga (cabor) Bridge Kabupaten Gresik melebarkan pengalamannya dengan ikut kejuaraan di Philipina dengan 3rd Southeast Asia Bridge Federation Championships, di Makati, Philipina. Dalam kegiatan itu, Bridge Gresik mampu meraih peringkat ke-6 untuk kelompok yunior.  Ketua harian cabor Bridge Gresik, Andik Widiyanarko mengatakan akan terus meningkatkan kualitas anak asuhnya dengan ikut turnamen baik dalam maupun luar negeri. “Kami cukup bangga dengan anak asuh yang sudah berjuang keras untuk membela tim bridge, “ kata Andik.  Dalam kejuaran itu, negara yang ikut yakni Indonesia, Singapura, Malaysia, Filipina, Thailand dan lain sebagainya. Dalam turnamen itu, para peserta berlatih menguji mental sehingga sudah siap menghadapi Pekan Olahragga Provinsi (Porpov) 2019. Para atlet juga melakukan pengukuran terhadap kemampuan mereka masing-masing. “Intinya untuk menguji mental para atlet Bridge, “ kata Andik. Pemenang juara I dan II yakni dari tim Singapore. ...

Gresik Sabet 3 Penghargaan Nasional

Pemerintah Kabupaten Gresik, Jawa Timur, meraih prestasi membanggakan. Tiga prestasi tingkat nasional berhasil diraih Pemkab Gresik. Prestasi itu di antaranya Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) 2018. Penghargaan itu diserahterimakan oleh Menpan-RB, Syafruddin di Ballroom Hotel Sultan Jakarta Pusat, Senin (10/12/2018).  Penghargaan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM 2018 yang diraih itu atas prestasi pelayanan Kecamatan Gresik dan Kecamatan Sangkapura. Dua kecamatan itu sebelumnya memang ditetapkan Bupati Gresik Sambari Halim Radianto diantara 10 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) masuk zona Integritas menuju WBK dan WBBM. OPD tersebut meliputi, Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Badan Pendapatan, Perngelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD), Dinas Pendidikan, Dinas Penanaman Modal dan PTSP. Kemudian, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Tenaga Kerja, Dinas Perhubungan, RSUD Ibnu Sina, Bagian Layanan Pengadaa...

ABG Anak Punk Dikeroyok hingga Tewas, Inilah Sebabnya

Kasus pengeroyokan anak punk yang masih anak bagu gede (ABG) terjadi di Gresik. Alex, 14, remaja asal Desa Telo, Kecamatan Grabakan, Kabupaten Tuban, tewas setelah dikeroyok oleh lima rekannya sesama ABG yang dari komunitas anak punk. Pengeroyokan itu bisa diungkap Satreskrim Polres Gresik beberapa saat setelah kejadian pengeroyokan. Dalam pengejaran, polisi menangkap lima orang ABG yang diduga sebagai pelaku pengeroyokan. Kelima remaja punk itu masing-masung BB , 16, dan CHY, 13 , keduanya asal Desa Sidayu Lawas, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan. Kemudian RGI , 14, warga Desa Socorejo, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.  Serta Nas, 15, asal Desa Karangtinoto, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban dan TH , 19, warga Desa Lemahduhur, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Kerawang. Mereka terdiri dari empat laki-laki dan satu perempuan dan diamankan polisi di Alun-alun Pasuruan. Kelimanya kini sudah dibawa ke Mapolda Jatim. Kapolres Gresik AKBP Wahyu Sri Bintoro menyampaikan, du...