Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2019

Daftar Coworking Space di Gresik

Kerja bersama (coworking) menjadi populer di beberapa kota besar. Coworking Space sendiri adalah cara bekerja dengan tempat kerja yang saling berbagi, biasanya di sebuah tempat yang luas bisa kantor perusahaan yang menyediakan untuk disewakan. Coworking Space berbeda dengan lingkungan kerja kantoran pada umumnya, peserta kerja bersama biasanya bukan dari organisasi yang sama. Lebih diminati oleh Startup, pekerja kreatif dan freelance yang tidak ada ikatan jam kerja. Salah satu keunggulannya adalah lebih efektif dan efisien bagi mereka yang gak mau ribet urusan listrik, air dan segala pernak-pernik urusan kantor. Semakin banyak bertemu dengan kenalan dan menambah jaringan bisnis baru juga menjadi pertimbangannya. Di Gresik sendiri belum begitu populer dengan istilah Coworking Space, berikut beberapa lokasi Coworking Space yang bisa anda nikmati : 1. One Place Sebagai cafe yang menyediakan berbagai menu spesialnya one place juga menyewakan coworking space di lantai dua. 2...

Asap Mengepul di Komplek Pabrik Petrokimia

Tampak asap mengepul dari Pabrik Petrokimia Gresik di Tlogopojok. Siang ini Rabu (31/7).Kronologi kejadian masih belum tau. Sumber foto dari facebook Cak War GS #IniGresik #Gresik #kabarberita #KabarGresik #ExploreGresik #GresikNews #GresikUpdate

Kecelakaan Libatkan Truck dan Sepeda Motor di Jalan Wahidin

Barusan terjadi kecelakaan di Jalan Wahidin SH. Tepatnya arah RSUD Ibnu Sina sebelum POM Bensin. Rabu siang (31/7) melibatkan truk tangki berwarna merah dengan sepeda motor. Korban meninggal menggunakan sepeda motor W 3342 LX. Menurut informasi karena akan menyalip dan terjatuh. Turut berduka cita luurd :( semoga menjadi pelajaran kita semua. Foto Fb Farida #KabarGresik #iniGresik #Gresik #Latepost

Gresik Jadi Pilihan Investasi Rp16,8 Triliun UEA di Indonesia

Negera minyak Uni Emirat Arab (UEA) secara resmi akan menanamkan modal di sektor pembangunan infrastruktur, yakni pengembangan pelabuhan peti kemas dan kawasan industri di Gresik, Provinsi Jawa Timur. "Sekarang sudah ada persiapan, paling lambat 2021 mulai konstruksi. Saya lagi mau minta mereka sudah mulai lebih awal," kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dikutip dari Antaranews, di Istana Kepresidenan Bogor, Rabu (24/7/2019).  Menurut Budi, investasi akan bernilai USD1,2 miliar. Dia menjelaskan pembagian investasi antara pihak swasta Indonesia dan UEA yakni 51% berbanding 49%. Sebelumnya, Presiden Joko Widodo bersama Putra Mahkota Abu Dhabi Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan telah menyaksikan pertukaran surat perjanjian kerja sama antara pelaku bisnis kedua negara.  Salah satu perjanjian yakni MoU antara DP World dan Maspion oleh CEO Maspion Alim Markus dengan CEO DP World Sultan bin Sulayem. Menurut Alim Markus, pembangunan pelabuhan ditargetkan dapat...

Rata-Rata 154 Janda Milenial Per Bulan di Gresik

Data perceraian di Kota Pudak sangat mencengangkan masyarakat. Data terbaru menunjukkan tren kenaikan. Pada semester pertama (Januari–Juni) tahun ini, total perceraian sudah mencapai 927 kasus. Jika dirata-rata, setiap bulan ada 154 janda/duda baru atau ada 5 janda/duda baru. Dibandingkan semester pertama 2018, data perceraian tersebut meningkat cukup signifikan. Dari data Januari–Juni tahun lalu, perceraian mencapai 843 kasus. Kalau dirata-rata, terdapat 140 janda/duda baru per bulan.  Berdasar data yang dikutip dari harian cetak Jawa Pos dari Pengadilan Agama (PA) Gresik, persoalan ekonomi menjadi penyebab tertinggi bubarnya ikatan pernikahan. Pada semester pertama tahun ini, perceraian yang dipicu masalah ekonomi berjumlah 459 kasus. Pada 2018, selama setahun perceraian karena alasan ekonomi mencapai 883 kasus. Penyebab perceraian terbanyak kedua adalah gegeran atau perselisihan terus-menerus. Pada semester pertama 2019, ada 237 kasus.  Kemudian, selama 2018 ...

GNOME Asia Summit 2019 Akan digelar di Gresik Indonesia

Yayasan GNOME dengan bangga mengumumkan bahwa KTT GNOME Asia 2019 akan berlangsung di Gresik, Indonesia antara 11-13 Oktober di Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG). Kota ini telah dikenal dunia sejak abad ke-11 sebagai pusat perdagangan strategis.  Terletak di sisi barat Surabaya, kota terbesar kedua di Indonesia. KTT GNOME Asia 2019 akan terdiri dari dua hari konferensi dan satu hari lokakarya, untuk mendorong lebih banyak kontribusi oleh para peserta GNOME.Asia ke bidang inti GNOME. Acara ini akan didukung oleh komunitas Perangkat Lunak Bebas lokal dan Yayasan. Untuk pertanyaan pers, silakan kirim info@gnome.org Situs web GNOME.Asia Summit 2019 akan dirilis dalam minggu-minggu mendatang dengan informasi lebih lanjut tentang acara tersebut.  Sementara itu, segala pertanyaan tentang konferensi dapat dikirim ke asia-summit-list@gnome.org, dan sponsor yang berminat dapat mengirim pertanyaan ke gnome-asia-committee-list@gnome.org. Kami juga mendorong mereka yang...

Logo Resmi GNOME.Asia Summit 2019 di Gresik

Kompetisi logo GNOME.Asia Summit 2019 telah usai, seluruh suara pun telah masuk. Hasilnya juri telah memutuskan pemenang kompetisi logo ini. Pemenangnya adalah “Fendi Prad” dari , Indonesia. Selamat kepada Fendi sebagai pemenang. Fendi akan mendapatkan sebuah kotak misteri dari komite.  Dalam kompetisi logo ini, kami mendapatkan 29 submisi dari seluruh dunia. Seluruh desain yang masuk cukup mengesankan, namun dewan juri harus tetap memilih 1 sebagai pemenang. Pengambilan suara untuk kompetisi logo dilakukan oleh komite GNOME.Asia dan panitia lokal.  Terima kasih telah memberikan suaranya. Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua partisipan kompetisi logo ini, Eko Nanda, Muhammad Alfin Syahruddin, Troy Artur Wicaksono, Mohammad Teguh, Iradatur Rahmat, Nur Efendi, Muhammad Fahmi Alam, Muhammad Luthfi As Syafii, Boedi, Mohammad Afiffudin, Andi Laksana, Fahmi Idriez, Stanislaus J. Pinasthika, Deddy Masan, Fendi Prad, Pangeran Waliyullah, Waditos, Hervy Qurrotu...

Dua Siswa Berprestasi SMA Asal Gresik Sukses Raih Medali OSN

Tahun ini tim OSN (Olimpiade Sains Nasional) Gresik kembali berhasil mendapatkan dua medali, yaitu perak dan perunggu. Dua medali tersebut diperoleh mapel biologi. Muhammad Zulqi Prishandi Wijaya adalah penyumbang medali perak. Itu bukan kali pertama siswa kelas XII SMAN 1 Manyar tersebut mengikuti OSN. Saat kelas X, dia sudah lolos tingkat nasional, tapi tidak mendapat medali. Karena peringkatnya tinggi, dia lantas mengikuti pelatihan nasional (pelatnas).  ’’Tahun ini langsung lolos OSN tingkat provinsi,’’ katanya. Meskipun soal-soalnya sulit, OSN tidak menjadi beban bagi Prisqi. ’’Saya dididik buat have fun. Nggak merasa beban,” ucapnya. Sejak kecil, dia memang memiliki rasa ingin tahu yang besar. Banyak bertanya. Suka dengan hal-hal berbau sains. ’’Harapannya, ke depan Gresik lebih diakui nasional, bisa dipandang,” tutur anak yang tinggal di GKB, Gresik, itu.  Medali kedua disumbang Muhammad Hanif Arrobbani. Menurut siswa kelas XII SMAN 1 Gresik tersebut, p...

Perolehan Akhir Medali Porprov 2019, Gresik Peringkat 7

Upacara Closing Ceremony atau penutupan Porprov VI Jatim 2019 berlangsung di Stadion Bumi Wali Tuban, Sabtu (13/7/2019). Gresik menempati peringkat 7 dengan erolehan 26 medali emas, 23 medali perak dan 31 medali perunggu. Sementara itu kontingen Surabaya menjadi juara umum dengan perolehan 113 medali emas.

Kupat Ketek : Typical Food Gresik Bercita Rasa Unik

Kota Gresik merupakan salah satu tempat yang ada dalam wilayah Jawa Timur, dimana Gresik memiliki berbagai macam olahan makanan tradisional yang tidak kalah memanjakan lidah dengan makanan tradisional kota-kota yang lainnya. Memang makanan memiliki daya tarik sendiri bagi para pecinta kuliner, selain dari destinasi dan pemandangan alam yang tersedia. Oleh karena itu Gresik memiliki olahan makanan yang cukup unik dan khas, yang pastinya patut kalian coba jika berkunjung ke kota yang terkenal dengan sebutan kota wali ini.  Makanan apa itu? Makanan ini terkenal dengan bentuknya yang mirip sekali dengan ketupat yang selalu identik dengan hari raya, dimana ketupat adalah makanan yang berbahan dasar dari beras dan di dibungkus dari anyaman daun kelapa yang masih muda (janur) ada juga yang terbuat dari daun pandan hijau. Lalu apa bedanya dengan olahan makanan ketupat di Gresik yang katanya unik dan khas itu ? Jelas berbeda. Jadi di daerah Kita Gresik ketupatnya ini berbeda dalam baha...

Klasemen Sementara Porprov Jatim 2019

Berdasarkan klasemen perolehan medali sementara, Senin 8 Juli 2019 hingga pukul 15.00 WIB, Kota Kediri berada di puncak klasemen dengan raihan 14 emas, 8 perak, dan 7 perunggu. Diikuti kota Malang yang berada di posisi ke-2, dengan 10 emas, 5 perak, dan 8 perunggu.  Di posisi ke-3 ditempati Sidoarjo, dengan perolehan 7 emas, 5 perak, dan 1 perunggu. Sementara Tuan Rumah Gresik, berada di posisi ke-4, dengan 7 emas, 2 perak. Dan juara umum di Porprov sebelumnya, Kota Surabaya masih tertahan di posisi kelima dengan capaian 2 emas, 8 perak, serta 7 perunggu.  Bojonegoro, ada di posisi ke-8, dengan 2 emas, 3 perak, dan 3 perunggu. Kemudian Tuban melengkapi posisi 10 besar, dengan perolehan 1 emas, 3 perak, dan 6 perunggu. Sedangkan tuan rumah lainnya, yaitu Lamongan berada di posisi ke-13, dengan 2 emas, 1 perak, dan 4 perunggu. Posisi di klasemen Porprov Jatim VI/2019 bukan ditentukan dari jumlah medali emas, tapi poin total keseluruhan medali.  Berikut per...

Polisi Tembak Mati Pencuri Mobil

Polisi berhasil membekuk sekelompok pencuri mobil dan menembak mati salahsatu pelaku berinisial MHD (36) di Gresik, Jawa Timur (Jatim). Pelaku yang sempat melarikan diri, awalnya berusaha menabrak petugas yang hendak mengamankannya. Pelaku, MHD diketahui merupakan warga Kota Surabaya, tewas setelah merasakan peluru panas polisi.  Sedangkan tiga pelaku lainnya, LK (23) warga Kota Surabaya, DS (24) dan AY (21), warga Kabupaten Gresik, berhasil diamankan di Kabupaten Pasuruan. "Pelaku kami tangkap saat bertransaksi di Gempol, Pasuruan," kata Direktur Ditreskrimsus Polda Jatim, Kombes Pol Gupuh Setiyono, kepada wartawan di Mapolda Jatim, Kota Surabaya, Senin (8/7/2019).  Penangkapan berlangsung dramatis. Saat melihat polisi, para pelaku mencoba menabrakkan mobilnya ke mobil polisi. Kendaraan mereka sempat hilang kendali dan akhirnya terperosok ke sawah. Setelah terjatuh, seorang orang pelaku MHD keluar dari mobil dan melarikan diri. petugas memberikan tembakan pering...

Tafsir Baru Desa Morobakung

Cerita rakyat mengatakan bahwa penamaan desa Morobakung (Marabakung) terjadi dari hadirnya Kyai Qomaruddin ke daerah itu, kemudian diberilah nama Mara (datang) dan Bakung (Mbah Kakung), jadi hadirnya Kyai Qomaruddin (yang disebut mbah Kakung) ke wilayah itu kemudian disebut dengan desa Morobakung.  Meskipun ada peninggalan makam kerabat beliau di daerah itu. Benarkah? Kali ini penulis mengajukan tafsiran baru. Merujuk pada arsip kuno ini, sesungguhnya desa Morobakung itu adalah nama desa baru, artinya baru ada setelah era modern awal abad 20.  Dulu, desa itu hanya bernama desa Bakung (sesui peta garis ungu). Makna Bakung sendiri jika diartikan merupkan sebuah tumbuhan/bunga yang dapat digunakan sebagi obat. Tumbuhan ini dalam bahasa jawa disebut juga dengan bawang brojol/semur. Jadi, menurut hemat saya, desa itu diberi nama Bakung memang lebih karena wilayahnya dulu (sebelum babat alas) banyak ditumbuhi tanaman bakung/bawang brojol/semur.  Nama tumbuhan ini k...

Tim Porprov 2019 Gresik Target Tiga Besar

Sebanyak 445 orang atlet yang masuk dalam kontingen Pekan olahraga Provinsi Jawa Timur (Porprov Jatim) Gresik dipersiapkan untuk menjemput api Porprov diperbatasan Gresik Lamongan.  Tim Porprov Gresik Mereka yang siap bertanding pada Porprov VI Jatim ini pada Jum’at (28/6/2019) diberi pembekalan oleh Wakil Bupati Gresik Dr. Mohammad Qosim di Ruang Mandala Bakti Praja Kantor Bupati Gresik . Mereka didampingi oleh Ketua Kontingen, Suswanto serta Ketua Koni Gresik, Singgih Purwanto beserta segenap Pengurus Koni Gresik.  Wabup Qosim didampingi oleh segenap anggota Forkopimda Gresik. Sesuai yang direncanakan Api Porprov yang diambil dari Dander Bojonegoro ini akan melintasi Jalur Pantura Gresik. Tiba di Gresik tepatnya di kecamatan Panceng ada Rabu, 3 Juli selanjutnya dibawa keliling kota kemudian di inapkan di Pendopo Bupati. Pada Kami pagi, api Porprov dibawa ke perbatasan Surabaya yaitu sekitar Wilayah Segoromadu dan dijemput Atlit Porprov Kota Surabaya. Dalam...

Kebakaran di Laundry GKB

Diduga karena gas elpiji mengalami kebocoran dan strika menguap terlalu panas, sebuah rumah usaha laundry station nomor 65 di Jalan Kalimantan Perumahan Gresik Kota Baru (GKB), terbakar kobaran api.  Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Kepala Unit Pemadam Kebakaran (PMK) Gresik, Eka Prapangasta mengatakan, akibat kejadian itu sebagian pakaian yang ada di dalam laundry turut terbakar. Namun, sebelum api menjalar ke tempat lain, petugas PMK berhasil memadamkan api. “Api yang menjalar berhasil dikuasai kurang lebih 30 menit sebelum menjalar ke tempat lain,” ujer Eka seperti dikutip daei BeritaJatim, Senin (01/07/2019).  Berdasarkan laporan di lapangan, penyebab terbakarnya usaha laundry yang tepat berada di depan kantor BNN Kabupaten Gresik itu, bermula dari pemanas strika yang menguap terlalu panas. Bersamaan dengan itu, tabung gas elpiji ukuran 3 kilo yang dibuat memanaskan strika mengalami kebocoran. Karena terlalu panas, akhirnya muncul pe...

Menggali Situs Wringin Wok

GPS (Gresik Punya Sejarah)  Menggali Situs Wringin Wok  Nama dusun Wringin Wok (Desa Sidorejo) sudh dikenal sejak zaman Majapahit, hal ini tertuang dalam isi Prasasti Trowulan I (Canggu) yang berisi daftar nama-nama desa yang diberi status swatantra krna berposisi sbgai daerah Nadhitira Pradeca (desa pelabuhan tambangan).  Wilayah dusun Wringin Wok berada di sisi utara aliran Bengawan Solo. Nama Wringin Wok sendiri mengandung arti Wringin (pohon beringin) dan Wok (perempuan), jadi secara lengkap berarti Wringin Wok (Pohon Beringin Perempuan).  Sayang....saat dilokasi sudah tidak ditemukan lagi pohon beringin besar yg menjadi cikal bakal penamaan dusun tersebut. Kini, peran desa ini telah mengecil menjadi sebuah wilayah dusun, di bawah administrasi desa Sidorejo.  Akhir abad 19, nama desa Wringin Wok masih dijumpai dalam arsip peta kolonial Hindia-Belanda sekitar tahun 1880. Di Wringin Wok smpai saat ini masih terdapat situs² makam...