Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2015

Daftar 9 Postingan Populer di Blog IniGresik 2015

Tahun 2015 yang akan berakhir hari ini menyisakan berbagai cerita di blog iniGresik, berbagai tulisan yang dikirim melalui redaksi ada beberapa yang menjadi perbincangan di social media khususnya di Gresik Tulisan Populer inigresik.com 2015 Berikut daftar 9 Postingan Populer di Blog IniGresik Tahun 2015 1. Bukit Jamur Gresik Tulisan ini tayang pada 7 Januari 2015 sudah tayang sebanyak 16.008 versi blogger membahas salah satu destinasi wisata baru di Gresik yaitu bukit Jamur yang terletak di Bungah Gresik, telah menarik pembaca untuk mengunjungi secara langsung sebuah peristiwa alam yang menghasilkan keindahan ini, walaupun belum secara resmi diambil alih oleh dinas pariwisata, namun masih dikelola secara pribadi sebagai lahan galian 2. Salah Tulis Kuitansi RS Petrokimia "Semoga Jadi Pelajaran"  Tulisan yang di publish pada 7 Juli 2015 ini berhasil menduduki peringkat kedua dengan jumlah view 15.773 versi blogger, mengungkapkan sebuah peristiwa yang memp...

Inilah Titik Rawan Kemacetan Yang Perlu Diwaspadai Saat Tahun Baru di Gresik

Beberapa lokasi yang perlu diwaspadai kemacetannya saat pergantian malam tahun baru khususnya di Gresik antara lain di depan gedung Wahana Ekspresi Poesponegoro (WEP) Jl Jaksa Agung Suprapto, Terminal Bunder, Lapangan Desa Dalegan dekat Pantai Pasir Putih dan Alun-alun Gresik.  Berbagai kegiatan yang akan digelar antaranya Car Free Night dan kampanye tentang keselamatan berlalu lintas akan di tampilkan di WEP dan Alun-alun Gresik. Selain itu juga pemberian santunan kepada 60 anak yatim piatu. "Walaupun terdapat berbagai macam hiburan, masyarakat Gresik diharapkan tetap melaksanakan secara sederhana dan tidak hura-hura," kata Kabag Humas Pemkab Gresik Suyono, Rabu (30/12/2015) seperti dikutip dari tribunnews, usai rapat koordinasi dengan dinas terkait dan aparat Polisi, TNI, Dishub dan Satpol PP menjelang perayaan pergantian tahun tersebut.  Perayaan tahun baru tidak perlu konvoi apalagi dengan menggunakan knalpot brong, karena itu dapat menganggu kenyamanan masya...

Sindikat Pencuri Pupuk Berhasil Dibekuk Polsek Manyar

Gresik - Jajaran Polsek Manyar berhasil meringkus salah satu komplotan  pencuri yang beroperasi di pabrik PT Petrosida yang selama ini beraksi, hal ini berdasarkan pengembangan dari kasus sebelumnya yang ditangani anggota unit Reskrim Polsek Manyar Menurut keterangan Kapolsek Manyar AKP Mulyono yang dikutip dari harian Radar Gresik menyebutkan, pelaku yang berhasil ditangkap sampai detik ini yaitu Hangga Pradana ,26, warga Jalan Harun Tohir, Kelurahan Pulopancikan. Achmad Ardiansyah, 22 asal Jalan Panglima Sudirman, Kelurahan Sidokumpul, Heri Iswanto ,28, warga Desa Pundut Trate, Nanda Adi Kurniawan ,22, Desa Tegalsari, Kecamatan Candisari, Kabupaten Semarang.  Sementara empat pelaku lainnya adalah Deni Setiawan ,22, Desa Pulang, Kecamatan Randublatung, Kabupaten Blora, Muhammad Lutfi, 26, Desa Kemudi, Kecamatan Duduksampeyan. Selanjutnya, Sukarno Pranata Maulana, 23, Kelurahan Benowo, Kecamatan Pakal, Surabaya. Yang Terakhir yakni, Didik Riyanto ,21, Desa Jat...

Ketahuan Miras di Gresik Kena Denda 1,5 Juta

Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Gresik meraih juara I pada event Jambore Satpol PP se Jawa Timur di Selorejo Malang. Salah satu prestasinya yaitu kecakapan dalam menjawab pertanyaan terkait tugas pokok Satpol PP sebagai Pasukan pengawal Perda Kabupaten Gresik saat Jambore tersebut.  Apresiasi tersebut juga tidak terlepas dari suksesnya tugas Satpol PP sebagai pengawal Perda Kabupaten Gresik sebut Darmawan selaku Kasatpol PP, beliau juga menegaskan bahwa pihaknya telah melaksanakan berbagai operasi sebanyak 374 kali. Berbagai operasi mulai operasi yustisi, operasi reklame liar, operasi miras, operasi perbuatan asusila, ketertiban umum yang meliputi ketertiban PKL, gepeng serta berbagai operasi sesuai yang diatur perda Kabupaten Gresik. Diakui oleh Darmawan, pelaksanaan operasinya tak selalu berjalan mulus. “Bahkan dalam operasi miras kami pernah mendenda pelanggar sebesar satu juta setengah” papar Darmawan. Jumlah Rp. 1.500.000,- menurut Darmawan terbilang ...

Karena Jujur UN 6 Sekolah Asal Gresik Terima Penghargaan dari Presiden

Sebanyak 6 sekolah di Kabupaten Gresik menerima penghargaan Anugerah Ujian Nasional (UN) Berintegritas. Penghargaan yang diberikan kepada sekolah yang memiliki prestasi Ujian Nasional Jujur  Presiden dan Mendikbud (antara) Kepala Sekolah asal Gresik menerima penghargaan langsung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan disaksikan Mendikbud Anis Baswedan, di Istana Negara, Senin pekan lalu. Berdasarkan data yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan, Mahin kepada kabag Humas Pemkab Gresik, Suyono pada Minggu, (27/12/2015)  Sekolah penerima penghargaan Anugerah UN berintegritas yaitu masing-masing untuk tingkat SMTA yaitu SMA Negeri 1 Gresik dan SMK Negeri 1 Cerme. Sedangkan tingkat SMTP yaitu SMP Negeri 1 Gresik, SMP Negeri 2 Gresik, SMP Negeri 3 Gresik dan SMP Negeri 1 Driyorejo.  Mengutip pernyataan Mendikbud RI Anis Baswedan, ada 503 sekolah se Indonesia yang dipilih berdasarkan Indeks Integritas Ujian Nasional (IIUN) yang berhasil dipertaha...

Pertama dalam Sejarah Gresik Raih Wahana Tata Nugraha (WTN) Bidang Lalu lintas 2015

Untuk yang pertama kalinya, Dinas Perhubungan Kabupaten Gresik menerima penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) Bidang Lalu lintas untuk kategori Kota Kecil tahun 2015 dari Kementerian Perhubungan Republik Indonesia. Gresik menjadi peraih penghargaan dari 27 kota lainnya Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo kepada PJ Bupati Gresik, Dr. Akmal Boedianto pada Rabu siang pekan lalu di Istana Negara, Jakarta. Penghargaan WTN tersebut berdasarkan Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KP. 402 Tahun 2015 tentang Penetapan Kota/Kabupaten dan Provinsi sebagai Penerima Penghargaan Wahana Tata Nugraha Tahun 2015.  “Ini merupakan kali pertama, Kabupaten Gresik menerima penghargaan berupa plakat WTN. Yang paling istimewa penerimaan penghargaan WTN ini untuk yang pertama diserah terimakan oleh Presiden RI. sebelumnya, penghargaan diserahkan oleh Menteri Perhubungan” Jelas Kepala Dinas Perhubungan Gresik Andhy Hendro Wijaya seperti dikutip Gresikkab Senin (2...

Ombak Besar Kapal Asal Gresik Tenggelam di Sumenep

Sebuah kapal pengangkut material bangunan untuk pembangunan dermaga di Pulau Karamaian tenggelam di perairan Pulau Karamian, Kecamatan Masalembu, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu. Tujuh anak buah kapal asal Kabupaten Gresik itu selamat setelah sempat terapung selama 24 jam di lautan. "Kondisi para ABK sudah stabil, saat ini dirawat di rumah warga," kata juru bicara Polres Sumenep, Ajun Komisaris Hasanuddin, seperti dikutip tempo.co Sabtu, 26 Desember 2015. Menurut Hasan, kapal nahas itu berangkat dari Gresik pada Rabu, 23 Desember dan pada Jumat, 25 Desember, kapal benar-benar oleng diduga akibat ada bagian kapal yang bocor. "Saat itulah para ABK melompat ke laut untuk menyelamatkan diri," ujar Hasan.  Para awak kapal itu adalah Gusnadi, Bahri, Nurdin, Suhardi, Mate, dan Taqwim sebagai nahkoda. Kata Hasan, mereka terombang-ambing selama 24 jam di lautan, sebelum akhirnya diselamatkan oleh nelayan dari Rembang, Jaw...

Dump Truck Tabrak Truk Tangki Air Robohkan Rumah di Sembayat

Kecelakaan kembali terjadi di daerah Gresik utara tepatnya di Sembayat Tengah sekitar pukul 08.30 WIB Sabtu 26 Desember 2015. Menurut keterangan dari netizen @gresiknews kronologi kecelakaan berawal dari truck yang melaju diduga dikemudikan supir yang mengantuk menabrak truck tangki yang diparkir didepan rumah produksi es wawan, sehingga kecerusakaan tidak bisa dihindari lagi Dari akun facebook berinisial Amin berujar tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, pengemudi dump truk mengalami luk, melihat foto yang diunggah kondisi rumah dan bodi truck mengalami kerusakan cukup parah  Kecelakaan truck nabrak rumah Truk nabrak truk dan rumah di Sembayat Gresik Kondisi truck pasca kecelakaan Berikut beberapa keterangan netizen yang dihimpun dari social media baik dari akun facebook maupun akun twitter : " Pukul 08:03 wib telah terjadi kecelakaan antara dump truck dan mobil tengki pengangukut air telah menabrak warung kronologi saya kurang tau tapi ...

Gelora Joko Samudro Stadion dengan Fasilitas Terlengkap di Indonesia

Menurut Bambang Isdianto kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Gresik Gelora Joko Samudro akan menjadi stadion dengan fasilitas terlengkap di Indonesia hal ini seperti dikutip dari harian Jawa Pos Sabtu 26 Desember 2015 fasilitas tersebut antara lain : Lantai 1 terdiri dari ruang atlet,panitia, wartawan, kesehatan, dan gym Lantai 2 terdiri dari ruang komersial, 60 stan ukuran standar 4x5 meter Lantai 3 terdiri dari ruang perkantoran, kantor cabor, ruang penonton VVIP ber AC ( Lantai 4 dan Lantai 5 : tribun ) Stadion yang memakan anggaran sekitar 285 Miliar ini diibangun sejak bulan Mei 2013 dan rencana akhir tahun ini akan selesai sesuai dengan kontrak pembangunan dengan Pihak kontraktor [post_ads] sumber : Jawapos 26 Desember

Tim Hoki SMAN 1 Menganti Sukses Juarai Kejurnas

Affifudin dan teman temannya pantas bangga karena siswa SMAN1 Menganti Gresik sudah membawa nma harum Gresik di kancah nasional, setelah  Tim Hoki SMAN1 Menganti menyandang juara dalam kejuaraan nasional antar pelajar di Jakarta Rabu (23/12)  Tim Hoki SMA Menganti, Radar Gresik Tim Hoki yang sudah beberapa kali menjuarai turnamen ini berhasil menaklukan SMA Al Zaytun asal Indramayu di babak final dengan skor 4-2, walaupun dalam turnamen ini tidak diunggulkan namun Tim asal gresik ini berhasil menjadi juara "kami tampil tanpa beban dengan optimisme tinggi, Alhamdulillah kita bisa juara" ujar Habibrohim selaku pelatih berujar seperti dikutip dari Radar Gresik Selain predikat juara SMAN 1 Menganti juga menerima penghargaan topskorer, setelah Affifudin berhasil mencetak gol terbanyak, 16 gol sudah dilesakan oleh pelajar Menganti tersebut  dikutip dari : Radar Gresik

Peringati Hari Ibu PKS Gelar Lomba "Selfie With Mom"

Berbagai elemen berkreasi agar tidak tertinggal dalam momentum hari ibu tgl 22 Desember 2015 , Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga  (BPKK) PKS Gresik menggelar lomba selfie bersama ibu lomba ini diselenggarakan untuk mengingatkan pada kita semua tentang semua kebaikan ibu dengan sejenak merekam memory bersama dengan Ibu. Peserta Lomba Selfie Melalui Media Social  Kegiatan ini ditujukan kepada pengguna sosial media dengan tag #iloveyoumom #bpkkdpdpksgresik #hariibu, Acara yang sudah di mulai tgl 9 Desember 2015 lalu ini mendapat sambutan yg sangat luar biasa dilihat hal ini bisa dilihat dari banyaknya peserta yg memposting photo selfie nya bersama ibu. Sungguh amatlah berbahagia orang-orang yang masih diberikan kesempatan merawat dan menjaga ibu nya di dunia ini, jadi kan kesempatan itu menjadi sebuah kesempatan menuju surga Alloh Swt ujar Dr Uyik, SpM salah satu peserta lomba selfie bersama ibu dengan gambar beliau terlihat sedang menyuapi ibunya yang terl...

Kuliah Ahli, Fakultas PAI UMG Hadirkan Alumninya Yang Sukses

Semakin dekatnya pasar bebas asia membuat generasi muda saat ini tidak boleh berpangku tangan, berbagai inovasi dan pendalaman skill perlu dilakukan secara berkesinambungan, salah satu yang bisa membaca peluang tersebut adalah mahasiswa Fakultas Pendidikan Agama Islam yang menggelar Kuliah Ahli dengan mendatangkan pembicara Muchlisin yang juga da'i praktisi penulis, blogger sekaligus pengusaha Dalam kuliah ahli yang dihadiri puluhan mahasiswa Selasa (22/12) di auditorium Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) Lt 3 mengangkat tema "membangun semangat dakwah bil qolam, upaya membina jiwa entrepreneur" Mahasiswa tampak antusias mendengarkan paparan pembicara yang juga owner Beda Media, mulai dari urgensi menulis, manfaat dan bagaimana peserta juga bisa produktif melahirkan tulisan yang bermanfaat dan menginspirasi  Beberapa keunggulan dakwah bil qolam atau menggunakan tulisan antara lain, persebaranya tidak dibatasi oleh teritorial, waktu dan bisa lintas genera...

Pemilihan Duta GENRE Gresik 2016

Daftar & Ikutilah PEMILIHAN DUTA GENRE GRESIK 2016 ( Generasi Berencana ) Persyaratan : 1.       Remaja berusia 17 – 22 tahun (November 2015), berstatus aktif sebagai Pelajar/Mahasiswa (Mahasiswa maks. Semester 3) 2.       Memiliki KTP (Kartu Tanda Penduduk) Gresik 3.       Belum menikah 4.       Belum bekerja 5.       Sehat jasmani dan rohani serta bebas dari penyalahgunaan NAPZA 6.       Memiliki tinggi badan : Putra : min. 165 cm Putri : min. 160 cm 7.       Berwawasan luas serta memiliki skill komunikasi yang baik 8.       Menyiapkan berkas administrasi sebagai beriut : a.        Fotokopi KTP (Kartu Tanda Penduduk) dan KK (Kartu Keluarga) : 2 lembar b.       Foto seluruh badan ukuran 4R : 1 lem...

Mushola Unik Baitul Makmur di Perbatasan Bungah Sidayu "Jadi Persinggahan Musafir"

Jika anda melakukan perjalanan melalui pantura melewati kota pudak Kabupaten Gresik ,tepatnya di perbatasan antara kecamatan Sedayu dan bungah, atau persisnya di dusun ngablak Kecamatan Bungah, tepatnya sebelum jembatan perbatasan sebelah kiri dari arah Gresik kota. Anda akan menemui sebuah bangunan dengan nuansa bangunan kuno dengan bahan utamanya dari kayu, salah satu bangunan yang boasa diampiri yaitu mushola Baitul Makmur "Bangunan iki wis 4 tahun, nek sak nguruge wis 5 tahunan" ujar Arifin pria sepuh yang juga tinggal dan merawat Mushola Baitul Makmur Bangunan komplek tersebut menurut pak Arifin selaku penjaga Mushola dimiliki oleh salah seorang bernama Kaji Rakhmat yang diketahui bekerja disalah satu perusahaan BUMN di Gresik Mushola ini memiliki beberapa keunikan antara lain berbahan kayu kelapa untuk alas dan tiangnya, dengan ornamen besi tua serta berdinding batu bata merah, serta berdiri diatas panggok (seperti rumah kuno yang bisa dipindah pindah). Den...

Wisata Danau Kastoba Gresik Terbentur Status Cagar Alam BKSDA

Salah satu destinasi wisata yang menjadi daya maghnet di Pulau Bawean adalah danau kastoba yang terletak di Desa Peromaan Kecamatan Tambak, ternyata eksistensi sebagai tujuan wisata masih belum diakui secara legal karena terganjal sebagai cagar alam Status danau kastoba saat ini masih dibawah wewenang balai konservasi sumber daya alam (BKSDA) dan masih resmi melalui surat Menteri Pertanian No 762/Kpts/Um/12/1979 atau sudah ada sejak 5 Desember 1979 Wisata Danau Kastoba "Kami bersama bappeda (badan perencanaan pembangunan daerah) mengusulkan  ke pusat soal perubahan status danau itu" jelas Siswadi selaku Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Seperti dikutip dari Jawa Pos 20/12/15 Dengan konsekuensinya jika memang danau kartoba dijadikan tempat wisata sesuai usulan dari pemerintahan Gresik, wilayah sekitar danau kastoba harus memperhatikan aturan yang berlaku seperti tidak boleh menebang pohon sembarangan

Kenapa Harus Melarang, Kalau Mengelola Saja Tidak Sanggup

Kabar burung sekarang tidak hanya terbang di langit, tetapi sudah masuk kehalaman cetak apalagi media daring dan sarana sosial media, mulai dari Teknologi Kedokteran Warsito, Mobil listrik putra petir, Biro umroh swasta, hingga sekarang yang lagi hangat adalah aplikasi Go-Jek, Uber Taxi dan Grab Taxi Kebanyakan masyarakat akan sulit mencerna berita mana yang benar dan mana yang salah, bisa jadi kabar A maksunya adalah B, dan seterusnya bisa jadi hari ini dilarang besok dipuja dan sebaliknya mungkin itu menggambarkan kabar burung Terlepas dari itu semua, kalau kembali melihat regulasi usaha di Indonesia harus diakui banyak mengadopsi dari penjajah Belanda dahulu, Seperti undang undang Bejana yang memperlakukan denda sangat ringan jika melanggar, belum lagi regulasi yang ada bukan untuk mengembangkan usaha yang baru akan berkembang  Kenapa banyak teknologi dan inovasi anak negeri yang tidak mendapat apresiasi ? Kenapa Harus Melarang, Kalau Mengelola Saja Tidak Sanggup ?...

Di Masjid Ini Ada Area Khusus Difabel Kereen Broo

Kondisi penuh keterbatasan tentu tidak boleh dijadikan alasan untuk semangat beribadah, begitu juga kita ketika diberi kelapangan dan kesempurnaan fisik harus memiliki empati dan simpati terhadap saudara-saudara kita yang memiliki keterbatasan fisik. Tidak banyak kita temukan bangunan atau alat angkutan umum yang relevan dengan para difabel, padahal keberadaan mereka juga layak untuk diperhatikan.   Salah satunya masjid Nurul Jannah yang berlokasi di jl Ahmad Yani Gresik, belum lama ini di lengkapi dengan jalur untuk kursi roda, dalam hati kecil saya sangat salut karena memang sangat dibutuhkan bagi orang yang mengalami gangguan berjalan  Setidaknya ini adalah salah satu bentuk kepedulian kita yang memiliki kesempurnaan kepada saudara kita yang berkekurangan. Semoga kita selalu diberikan keberkahan dan kesehatan sehingga senantiasa berkemanfaatan [post_ads]

Lowongan Kerja PT Waru Abadi (Staff IT)

Lowongan Kerja PT Waru Abadi (Staff IT) PT Waru Abadi sedang membutuhkan beberapa karyawan dengan ketentuan sebagai berikut 1. Staff IT 2. Laki - Laki Usia Maksimal 28 Tahun 3. Pendidikan Minimal D3 Teknik Informatika 4. IPK Minimal 2,75 5. Menguasai bahasa pemograman software dan hardware (PHP, Mobile, JAva, KOding, Query database, Problem shooting hardware and software) 6. Siap melaksanakan dinas luar lamaran dikirim ke PO BOX 111/GS Gresik 61101 atau email ke hrd@waruabadi.com maksimal 15 Desember 2015 [post_ads]

Kumpulan Foto Unik Berisi Tulisan Lucu yang Bikin Ngakak

Terkadang ketika kita belum memahami bahasa asing, kita cenderung latah dalam menulis atau menyampaikan, seperti gambar yang dibagikan salah seorang facebooker bernama sekar ayu wirani menggambarkan berbagai foto yang kedapatan maksud dan tulisan berbeda sehingga terlihat lucu  Berikut kumpulan foto dengan berbagai tulisan lucu yang membuat kamu ngakak dan guling guling, silahkan dinikmati dulur  Salah satu tulisan yang bikin ngakak    Tempat Istirahat Copet berbagai komentarpun bermunculan, beragam tanggapan kebanyakan dari pembaca lebih banyak ngakaknya dan tertawa dengan munculnya foto unik ini, selain lucu juga ada beberapa mengandung pesan yang cukup dalam seperti " Indonesia bukan tanah airku, tanah masih ngontrak air masih beli" Jangan kecelakaan disini Picang goyeng Bubul cumcum Utamakan sarapan Fly Over maksudnya Tulisan dan angkanya berbeda warung bumbu desa isinya cucian mobil ? fried chicken le...

Pembagian Grup EURO 2016 Prancis

Piala Eropa yang akan digelar di Prancis  berlangsung sekitar bulan Juni sampai Juli 2016 ini akan mempertemukan 24 negara dalam penyisihan grup.  Pembagian grup.yang digelar 13/12 menjadi ajang penentuan tim unggulan untuk melihat peta pertarungan. Seperti Prancis, inggris, Jerman, Spanyol, Portugal maupun Belgia Berikut ini pembagian grup Euro 2016. Grup A Prancis Rumania Albania Swiss Grup B Inggris Rusia Wales Slovakia Grup C Jerman Ukraina Polandia Irlandia Utara Grup D Spanyol Republik Ceko Turki Kroasia Grup E Belgia Italia Republik Irlandia Swedia Grup F Portugal Islandia Austria Hungaria

Pendaftaran Pesantren Bisnis Online SINTESA

DIBUKA PENDAFTARAN SINTESA ANGKATAN 3  Dibuka pendaftaran pesantren bisnis online, GRATIS untuk siapa saja yang minat dan memenuhi persyaratan. Terbatas hanya untuk 25 orang.  SYARAT  1. Laki-laki usia 18-25 tahun.  2. Siap belajar di pesantren selama 1 tahun.  3. Belum berkeluarga.  4. Tidak kuliah/Sudah selesai.  5. Mempunyai laptop.   FASILITAS  1. Internet dan WiFi.  2. Makan 3 kali sehari secara berjama'ah.  3. Futsal 2 kali dalam sepekan.  4. Kasur tidur.  5. Dapur beserta peralatannya, lengkap.  6. Dll.  SPIRITUAL  1. Menghafal minimal 3 ayat Al Qur'an setiap hari.  2. Sholat wajib 5 waktu berjama'ah di masjid. 3. Sholat dhuha setiap hari.  4. Tilawah Al Qur'an.  FOKUS BELAJAR   1. Membangun website.  2. SEO Marketing.  3. Google AdSense.  4. Facebook Marketing.  5. Google AdWords  Selama masa b...

Lowongan Kerja PT. Pupuk Kalimantan Timur (KALTIM) Tingkat Nasional

PT Pupuk KALTIM merupakan salah satu anggota perusahaan PT Pupuk Indonesia yang memproduksi Pupuk Urea terbesar di Indonesia, dan juga memproduksi amoniak dan pupuk NPK membuka Lowongan Kerja Tingkat Nasional. Dengan kualifikasi pendidikan 1. Sarjana (S1) Laki laki = Jurusan Elektro Telekomunikasi, Teknik Mesin , Laki laki dan perempuan = Hukum, Agronomi/Budidaya Pertanian 2. Diploma (D3) Laki laki = Elektronika (arus lemah), Listrik arus kuat,Teknik fisika,K3, Teknik mesin, pelayaran jurusan nautika Perempuan = Teknik informatika, akuntansi, pertanian, manajemen pemasaran, sipil , kearsipan 3. SMK (4 Tahun)  Laki laki = Elektronika (arus lemah), Listrik arus kuat, kimia industri, kimia analis, mesin produksi,konversi energi 4. SMK (3 Tahun)  Laki laki : Nautika,kimia industri, kimia analis Penerimaan Berkas 14 - 18 Desember 2015 Pukul 08.00 sd 16.00 Ditunjukan kepada : Manager Kesejahteraan & Hubind PT Pupuk Kalimantan Timur Bontang  Tempat P...

Bus Rapid Transit (BRT) Bakal Ditawarkan Ke Gresik

Walaupun belum optimal pelaksanaan Bus Rapid Transit (BRT) di Sidoarjo tidak membuat patah arang Dishub LLAJ Jatim, mereka sekarang sudah mengkaji pengoperasian BRT di daerah kawasan penyangga seperti Gresik dan Bangkalan Bus Rapid Transit (BRT) Bahkan di bangkalan sudah disiapkan 10 shelter untuk perhentian bus hibah dari Kementrian Perhubungan "mereka mengajukan langsung ke Direktorat Bina Sistem Transportasi Perkotaan Ditjen Perhubungan Darat" jelas Kepala Seksi Akreditasi Sarana dan Prasarana Bidang Lalu Lintas Dishub LLAJ JAtim Gatot Soebroto seperti dikutip dari jawapos (11/12) sumber : jawapos, wikipedia