Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2019

Angka Kriminalitas di Gresik Menurun, 951 Kasus Tuntas

Angka kriminalitas di Gresik mengalami penurunan di Tahun 2019. Tercatat ada 1248 kasus di tahun ini yang sebelumnya di Tahun 2018 tercatat ada 1378 kasus. "Tahun 2018 ada 1378 kasus, maka tahun ini turun menjadi 1248 kasus," kata Kapolres Gresik, AKBP Kusworo Wibowo saat menggelar Anev Kamtibmas 2019 di Aula Parama Satwika, Selasa (31/12/2019).  Lebih lanjut mantan Kapolres Jember itu memaparkan dari 1248 kasus tersebut jajarannya telah menyelesaikan 951 kasus atau 75 persen dari jumlah kasus yang ada. Tiga jenis kriminalitas yang banyak terjadi dan sangat meresahkan masyrakat adalah narkoba, curat dan curanmor," ujarnya.  Kusworo merinci pengungkapan kasus kejahatan konvensional yang dilakukan Polres Gresik selama setahun terakhir meliputi pencurian dengan pemberatan (curat) ada 141 kasus, pencurian kendaraan bermotor (curanmor) 83 kasus, judi 21 kasus, pembunuhan 5 kasus, narkoba 163 kasus dan korupsi 2 kasus.  Dari 141 kasus curat yang selesai ada...

Sejarah PT Polowijo Gosari

Berawal dari usaha pertanian yaitu berdagang palawija yang dimulai pada tahun 1960-an. Dua bersaudara asal Gresik, Jawa Timur, H.A. Moed’har Syah dan H.A. Djauhar Arifin kemudian membentuk badan usaha yang bernama PT. Polowijo Gosari pada tahun 1978 yang bergerak dalam bidang pengolahan bahan tambang Dolomit Magnesium menjadi Pupuk Dolomit Magnesium. Pada tahun 1980-an PT. Polowijo Gosari berkembang pesat seiring dengan banyaknya permintaan Pupuk Dolomit Magnesium untuk lahan perkebunan dan pertanian di Indonesia, sehingga PT. Polowijo Gosari dianugerahi penghargaan UPAKARTI dari Presiden ke-2 RI H.M Soeharto pada tahun 1990.  PT. Polowijo Gosari memiliki sumber bahan baku yang digunakan untuk bahan baku Pupuk Dolomit Magnesium seluas 700 ha dengan cadangan (+/-) 500 juta ton, selain itu juga memiliki perkebunan buah mangga seluas 500 ha yang saat ini berkembang menjadi perkebunan Hortikultura. Untuk menjawab tantangan global dan pasar Internasional, saat ini Polowijo Gosari G...

Kecelakaan Sepeda dan Truck di Sekitar Proyek Saluran Air Gosari

Kecelakaan melibatkan sepeda motor dan truk kembali terjadi di Gresik. Tepatnya di sekitar proyek saluran air yang melintasi jalan depan pabrik PT Polowijo Gresik.  Kronoginya berawal dari dua gadis yang saling berboncengan bernama Kholisatul Ilmiah (18) dan Nur Fitriani (11) keduanya warga Desa Campurejo RT04 RW01, Kecamatan Panceng, Kabupaten, Gresik. (29/12/2019). Kedua gadis tersebut menggunakan Sepeda Motor Honda Vario nopol W 6221 HM. Setibanya di TKP motor korban terpeleset ke kanan dan terlindas truk nopol H 1937 BN yang dikemudikan Abdul Rosyid.  Berdasarkan pantauan di lapangan, di lokasi kejadian kondisi jalan agak licin karena ada material proyek yang tercecer di jalan. Tampak alat berat proyek yang memakan separuh badan jalan. Untuk itu, arus lalu lintas diberlakukan buka tutup jalan.   Sumber : Kabar Jawa Timur   #inigresik #kabargresik #gresik #latepost #headline #exploregresik

Sejarah Desa Leran Manyar

Desa ini juga menjadi tempat pendaratan Maulana Malik Ibrahim. Namun nama Leran seolah hilang ditelan bumi. Tanah-tanah gersang di kampung itu berubah jadi petak-petak tambak. Leran. Sekitar seribu tahun lalu, desa itu sungguh ramai.  Desa di pesisir utara Jawa ini menjadi pelabuhan laut internasional. Selalu hiruk siang dan malam. Saudagar-saudagar dari Kamboja, China, dan Timur Tengah, banyak meriung di sini. Sekedar berdagang, maupun misi lainnya. Warga setempat menyebut “leran” berasal dari kata “lerenan”. Kata itu berarti tempat peristirahanan atau persinggahan.  Jika demikian, maka pas dengan latar Desa Leran sebagai wilayah pelabuhan. Kini Desa itu masuk wilayah Manyar, Gresik, Jawa Timur. Tempo dulu, Leran punya peran penting dalam penyebaran Islam. Khususnya di tanah Jawa. Desa ini juga menjadi tempat pendaratan Maulana Malik Ibrahim.  Pria yang kemudian dikenal dengan nama Sunan Gresik ini diyakini menjadi salah satu penyebar Islam pertama ...

Xenia Tabrak Dump Truk di Manyar

Kecelakaan yang melibatkan dump truk bernopol L 9650 UN dengan sebuah mobil Daihatsu Xenia terjadi di Jalan Raya Desa Manyarejo, Kecamatan Manyar, Gresik, Senin (22/12/2019). Kanit Laka Satlantas Polres Gresik, Ipda Yossy Eka Prasetya mengatakan kecelakaaan berawal dari mobil Daihatsu Xenia nopol L 1785 BH yang dikemudikan oleh Ibnu Qayyim (24) melaju dari arah barat ke timur.  "Karena kecepatan tinggi, diduga Ibnu tidak bisa mengendalikan mobilnya sehingga oleng ke kanan dan keluar marka jalan. Sementara dari arah berlawanan ada dump truk yang dikemudikan Abdul Latief melaju dan tabrakan tidak terhindarkan," kata Ipda Yossy.  Kecelakaan ini mengakibatkan Ibnu Qayyim yang beralamatkan di Cluster Cimanggu Hejo Blok C 14/ 16, Kelurahan Kedung Waringin, Kecamatan Tanah Sarean, Kota Bogor mengalami luka dan langsung dilarikan ke RSUD Ibnu Sina Gresik.  Sedangkan Abdul Latief yang beralamatkan di Jalan RA. Kartini 14 C/29, Sidomoro, Kebomas, Gresik, selamat. I...

Warga Tiga Desa Terdampak Batubara Kembali Gelar Aksi Demo

Merasa ada Gelagat tidak baik ratusan massa dari Warga Tiga Desa Terdampak Batubara Kembali Gelar Aksi Demo di Kantor Kelurahan Lumpur. Pada Senin (23/12/2019) ratusan warga dari Tiga Desa Terdampak Batubara berdemo terkait dengan adanya surat undangan untuk perwakilan balai lumpur dari Drs. Darman.  Tema Undangan Audiensi Penanganan Konflik antara warga dengan Perusahaan Terkait Debu batubara dan Masing-masing balai hanya boleh diwakilkan oleh 1 orang saja. Padahal Ketua DPRD sudah menyatakan bahwa, setiap undangan yang menyangkut akan diatasnamakan Warga terdampak dan bukan mengatasnamakan Koordinator warga, ini untuk menghidari KLAIM seseorang yang mengaku mewakili warga.  Warga menyatakan bahwa penyelesaian masalah BATUBARA akan melewati satu pintu yaitu DPRD, sehingga setiap undangan yang meyangkut penyelesaian batubara seyogyanya melalui koordinasi DPRD. Warga sempat tersulut emosi karena hingga pukul 10:00 Bapak Drs. Darman selaku pengundang belum keli...

Sharing Bisnis Genpro Bersama Owner Rizqy Mobile Group

Sharing Bisnis Genpro .. Jumat 27 Dec 2019. Gratis & Free coffee T erbuka untuk umum Limited seat. 30 Kursi saja. Info&Reservasi Hub. Pak Abdi. +6282237027326

Kompetisi Kimia Tingkat Nasional OKTAN ITB 2020

Himpunan Mahasiswa Kimia ITB (HMK 'AMISCA' ITB) proudly present: OKTAN ITB 2020 (Kompetisi Kimia Tingkat Nasional) yang merupakan lomba kimia untuk pelajar SMA atau sederajat yang diselenggarakan oleh HMK 'AMISCA' ITB Mengusung tema "Future Chemistry" dan terdiri dari dua rangkaian acara utama yaitu: OKTAN dengan hadiah total puluhan juta rupiah! 🏆OKTAN🏆 Juara 1: Rp 10.000.000 + piala bergilir + piala tetap + medali + sertifikat Juara 2: Rp 7.500.000 + piala bergilir + piala tetap + medali + sertifikat Juara 3: Rp 5.000.000 + piala bergilir + piala tetap + medali + sertifikat Juara Harapan 1: Rp 2.000.000 + piala tetap + medali + sertifikat Juara Harapan 2: Rp 1.000.000 + piala tetap + medali + sertifikat 🏆 Pendaftaran OKTAN dapat dilakukan dengan mengakses website: www.oktanitb2020.com Petunjuk teknis dapat diakses di: bit.ly/JuknisOKTANITB2020 Pembayaran dapat dilakukan ke rekening BNI SYARIAH 0725357390 a.n. Aditya Husein

PDNU Resmi Wadahi Dokter NU di Gresik

Perhimpunan Dokter Nahdlatul Ulama (PDNU) Gresik, resmi dikukuhkan di Pesonna Hotel Gresik, Minggu (22/2/2019). PDNU Gresik merupakan yang ketiga berdiri di Jatim, setelah PDNU Kediri dan Malang Raya. Dalam jajaran kepengurusan PDNU Gresik terpilih dr. Anwar Yusuf sebagai ketua umum dan dr. Ahmad Farid menjadi ketua 1. Anwar Yusuf menjelaskan bahwa dirinya beserta anggota PDNU akan segera melakukan rapat kerja (raker) untuk membahas program kerja. "Yang jelas program kerja Dokter NU fokus pada pelayanan kesehatan dan pendidikan tanpa harus membeda-bedakan suku, ras dan agama," terang Anwar. Sementara itu, Ketua 1 PDNU Gresik dr. Akhmad Farid menambahkan, profesi dokter adalah profesi yang memungkinkan menembus rahasia privasi seseorang (pasien). Maka dari itu, profesi ini rawan bila dipegang oleh mereka yang tidak amanah, tidak memegang nilai-nilai luhur dan tak memegang toleransi.  "Lewat PDNU ini kami ajarkan beragama secara moderat dan toleran ke semua orang...

Sambut Pilkada 2020, Panwascam Gresik Resmi Dilantik

Sebanyak 54 orang Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) Se-Kabupaten Gresik, Jawa Timur resmi dilantik, Minggu (22/12). Pelantikan itu dilaksanakan oleh Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Gresik Imron Rosyadi di Hotel Santika, Gresik dan dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Gresik, H. Moh. Qosim.  Panwascam ini akan bertugas dalam rangka kontestasi Pemilihan Umum Bupati dan Wakil Bupati pada tahun 2020 mendatang. Selain dihadiri Wabup Gresik, pelantikan dan pengambilan sumpah Panwascam tersebut juga dihadiri sejumlah unsur Forkopimda, yakni Kapolres Gresik AKBP. Kusworo Wibowo, Wakil Ketua DPRD Gresik Ahmad Nurhamim. Wakil Bupati, H. Moh. Qosim, saat memberikan sambutannya, banyak memberikan arahan terkait tugas dan tantangan para Panwascam kedepan. Dirinya mengatakan bahwa Panwascam harus tegas dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya.  “Panwascam merupakan ujung tombak pengawasan terhadap penyelenggaraan pemilihan pada tingkat...

Tarif Tol Baru Surabaya-Gresik

Pengguna tol Surabaya–Gresik harus siap-siap menambah pengeluaran. Per 18 Desember 2019 tarif tol yang membentang dari Dupak, Surabaya, hingga Manyar, Gresik, tersebut naik. Penyesuaian tarif itu mengacu pada keputusan menteri pekerjaan umum dan perumahan rakyat (PUPR).  Berdasar informasi yang diperoleh kenaikan tarif terjadi pada golongan I dan II. Secara umum, tarif naik Rp 200 per kilometer, dari Rp 619 menjadi Rp 819. Kepala Bagian Umum PT Margabumi Matraraya Andjar Hari Sutoto menjelaskan, kenaikan tarif dimulai pukul 00.00. Pihaknya telah melakukan berbagai persiapan. Selain menyetel sistem anyar di pintu gerbang, dilakukan sosialisasi melalui pamflet dan spanduk.  ”Tarif baru akan menggantikan tarif lama yang dirancang 2017,” tutur Andjar. Dia menjelaskan, kenaikan tarif tersebut didasarkan pada hasil evaluasi. Khusus untuk tol Surabaya–Gresik, peningkatan tarif dipengaruhi dua hal. Selain inflasi, lanjut Andjar, kenaikan itu dipengaruhi kebutuhan investasi....

Wisata Baru di Gresik, Wisata Setigi Ujungpangkah

Selama di Kabupaten Gresik jarang ditemukan tempat wisata yang menawarkan konsep perpaduan keindahan alam dengan bangunan wisata plus spot foto instagramable.  Namun jangan khawatir sebentar lagi akan diluncurkan destinasi wisata Setigi  Ujungpangkah. Setigi sendiri berasal dari singkatan Selo, Tirto, dan Giri. Selo berarti batu, Tirto berarti air, dan Giri memiliki arti bukit.  Alamat Wisata Setigi Obyek wisata ini berada di Desa Sekapuk, Kecamatan Ujungpangkah, Gresik. Terletak 27 kilometer dari exit Tol Manyar, dan dapat ditempuh dengan kendaraan roda empat selama 40 menit. "Tempat wisata ini, dulunya merupakan tempat warga membuang sampah, dari 2003 hingga 2017. Tapi mulai 2018 kami swadaya bersama warga Desa Sekapuk membersihkan sampah, karena saya punya bayangan tempat ini cocok digunakan untuk tempat wisata. Lihat saja, pemandangannya cukup indah kan?" ujar Kepala Desa Sekapuk Abdul Halim, seperti dikutip dari Kompas, Sabtu (14/12/2019).  Ma...

Kebakaran Terjadi di SMP Nurul Huda Menganti

Salah satu ruangan SMP Nurul Huda yang berlokasi di Jalan Desa Kepatihan no 200, Kecamatan Menganti, Gresik, Rabu siang (11/12/2019) terbakar.  Kepala Damkar Kabupaten Gresik, Eka Prapangasta mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 12.30 Wib. Namun pihaknya baru mendapatkan laporan dari warga bernama Iwan pukul 13.21 Wib. Begitu mendapatkan laporan timnya langsung bergerak menuju lokasi kejadian. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 15.15 Wib. "Kronologi dan penyebab kebakaran sedang kami selidiki. Bisa jadi karena korsleting listrik," ucap Eka. Selain Damkar Gresik proses pemadaman api juga dibantu oleh Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya serta TNI dengan menerjunkan 1 unit tempur dari Pos Pakal Surabaya yang bergerak cepat memadamkan api yang melahap ruangan seluas 6 x 9 meter tersebut.  "Dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa karena para siswa pulang lebih awal karena sedang ujian tengah semester," ungkap Eka. Sumber  Jatimnow

Terkuak Misteri Pembunuhan Kamar Kos di Gresik

Misteri penemuan mayat membusuk di kamar kos Jalan Panglima Sudirman, Kelurahan Sidomoro, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, akhirnya terungkap berkat penyelidikan petugas Satreskrim Polres Gresik. Korban yang diketahui bernama Kasniti (49) seorang tukang pijat warga Kelurahan Sidokumpul, Kecamatan/Kabupaten Gresik Kota tersebut, ternyata dibunuh oleh pasangan selingkuhannya bernama Untung (53) warga Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang. Dari hasil pemeriksaan, pelaku mengaku sudah menjalin asmara dengan korban selama 7 tahun. Sebelum dibunuh pada 3 Juni 2019, korban menyempatkan diri datang ke kamar kos pelaku. Dengan maksud dimintai tolong untuk memijat tubuh pelaku. “Setelah memijat tubuh pelaku, keduanya lalu berhubungan intim sebanyak satu kali. Disitu korban lalu rebahan. Namun oleh pelaku, korban disuruh pulang karena pelaku hendak berangkat kerja di Rumah Pemotongan Hewan,” terang Kapolres Gresik AKBP Kusworo didampingi Kasat Reskrim AKP Panji Pratistha Wijaya, Minggu (8...

Timnas Indonesia Lolos Final Sea Games Setelah Kalahkan Myanmar

Perjuangan timnas Indonesia perlu diacungi jempol. Melalui perpanjangan waktu setelah seri 2-2, akhirnya berhasil unggul 4-2. dan memastikan lolos ke final Sea Games 2019 Sabtu 7 Desember 2019.  Kans pertama pada laga ini terjadi pada menit ke-12 melalui sepakan kaki kiri Evan Dimas yang masih dapat ditangkap dengan baik oleh Sann Sat Naing. Myanmar berupaya lebih sering bermain dengan bola.  Namun justru Indonesia yang memiliki peluang melalui sundulan Osvaldo Haay pada menit ke-18. Skor tak berubah, bola masih melebar dari sasaran. Menit ke-23 peluang lain bagi Indonesia terbuang percuma karena umpan cut back Saddil Ramdani mampu disapu pemain bertahan Myanmar. Saat perpanjangan waktu Osvaldo haay berhasil menambah keunggulan pada menit 101 dan Evan Dimas pada menit ke 113. 

Tuntaskan Kali Lamong dan Normalisasi Total

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gresik, Jawa Timur menggelar dialog publik untuk menyelesaikan masalah Kali Lamong yang kerap menjadi penyebab banjir di wilayah setempat. Berjudul 'Tuntaskan Kali Lamong dan Normalisasi Total', kegiatan itu dihelat pada Kamis (5/12/2019) pukul 13.00 WIB di Hall Hotel Pesona, Jalan Panglima Sudirman No1 Kabupaten Gresik. Kegiatan tersebut merupakan upaya legislatif untuk mencari solusi banjir tahunan akibat luapan Kali Lamong yang merendam pemukiman dan lahan pertanian warga di Gresik selatan. Dialog menghadirkan narasumber yang memiliki kebijakan penuntasan Kali Lamong yakni dari Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWS), Bupati Gresik Sambari Halim Radianto, Kepala ATR/BPN Gresik Asep Heri, Kepala PN Fransiskus Andereus Rawe dan Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid.Selain narasumber berkompeten dari pemerintah daerah maupun pusat, dialog tersebut juga akan dihadiri Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak ...

Identitas Mayat Membusuk Akhirnya Teridentifikasi

Mat Hamdah (54) memastikan bahwa mayat perempuan yang ditemukan membusuk di kamar kos adalah istrinya dari gigi dan baju korban. Kasniti (49) warga Jalan Kramatlangon, Gang IV, Kelurahan Sidokumpul, Kecamatan Gresik ditemukan tewas membusuk di kamar kos tak jauh dari rumahnya, Minggu (1/12/2019).  Sedang polisi mencurigai gembok pintu kos-kosan yang sudah diganti. Sehingga kini polisi berupaya mencari penghuni kos sebelumnya. Sedang Kasniti sendiri diketakhui pergi dari rumahnya tanpa pamit sejak 6 bulan lalu. Sedangkan Mat mengenali istrinya itu dari gigi dan baju terakhir yang dipakai korban. Mat Hamdah terlihat lelah usai acara pemakaman almarhum istrinya di pemakaman umum sumursongo Kelurahan Sidokumpul Kecamatan Gresik. Pasangan Mat dan Kasniti dikaruniai enam anak dan empat cucu. Mat tidak menyangka bahwa istrinya meninggal dalam kamar kos yang hanya beberapa puluh meter dari rumahnya. Sebab, Kasniti (49), meninggalkan rumah sudah sejak 6 bulan yang lalu.Saat ...

PC Ansor Gresik Siap Jaga Kondusifitas Pilkada 2020

PC GP Ansor Gresik yang dipimpin Agus Junaidi siap mendukung kondusifitas saat pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020. Agus Hamzah Junaidi mengatakan, soal pilkada serentak pada tahun depan. Ansor tetap melibatkan diri dalam menjaga kondusifitas dalam berdemokrasi sebagai instrumen membangun negara dan bangsa.  Ansor Gresik : beritajatim “Prinsipnya kami siap menjaga kondusifitas saat pelaksanaan Pilkada,” katanya, Selasa (3/11/2019). Agus menambahkan, mengenai kader Ansor Gresik yang mencalonkan diri. Hal itu tidak ada permasalahan. Pasalnya, Ansor punya banyak kader baik itu penyelenggara maupun di parpol.  “Soal itu kami tidak ke kiri maupun ke kanan. Tidak mendukung personal tapi mendukung calon yang punya visioner serta mempunyai pemikiran yang cerdas mensejahterahkan masyarakat Gresik,” imbuhnya.  Selain permasalahan diatas, Ansor Gresik tetap istiqomah bergerak secara sosial. Sebagai organisasi kepemudaan selalu menjaga independensi...

Kakek di Gresik Tewas Terpanggang di Kasur

Mukiyat tidak dapat menyelamatkan diri dari kamarnya yang terbakar, Senin (2/12/2019). Warga Dusun Sidomulyo RT 13/ RW 04, Desa Babakbawo, Kecamatan Dukun, kabupaten Gresik itupun tewas terbakar di atas kasurnya. Diduga, penyebab kebakaran berasal dari puntung rokok yang masih menyala.  Saat kejadian, Mukiyat yang mengidap stroke sejak 3 tahun silam, sedang di rumah sendirian. Dia tak bisa menyelamatkan diri karena stroke yang diidapnya membuatnya lumpuh. Kebakaran itu pertama kali diketahui oleh tetangganya, Lilis Puspitosari.  Lilis yang saat itu berjalan di depan rumah korban, melihat asap mengepul di dalam rumah korban. "Selanjutnya saksi (Lilis Puspitsari) membuka pintu depan rumah korban yang tidak terkunci dan langsung menuju arah datangnya asap.  Ternyata, berasal dari kamar korban yang ada dibelakang. Saksi langsung mendobrak pintunya," kata Kapolres Gresik, AKBP Kusworo Wibowo. Setelah pintu terbuka, dlihat kasur di dalam kamar sudah terba...

TK Al-Ibrah Wakili Gresik dalam Lomba LSS Tingkat Provinsi

Belum seminggu mendapat penghargaan juara runer-up Lomba Sekolah Sehat (LSS) tingkat Nasional. Kini, Pemkab Gresik sedang mempersiapkan tim sekolah lain untuk berlaga di ajang LSS 2020. Hari ini, Jum’at (22/11/2019) Taman-kanak-kanak (TK) Al-Ibrah Gresik tengah dinilai oleh Tim juri LSS regional Propinsi Jawa Timur. Sekolah taman-kanak-kanak yang beralamat di Jalan Arif Rahman Hakim Gresik ini tengah didatangi oleh rombongan tim penilai.  Mereka adalah Lusiana (ketua tim), Siti Munawaroh (Kesos), Yudianto (Dispendik), Umi Kulsum (Kemenag), Pugnky (Dinkes). Sebelum melaksanakan penilaian, rombongan diterima Wakil Bupati Gresik Dr. Mohammad Qosim dan Ketua TP. PKK Kabupaten Gresik Maria Ulfa Sambari di Ruang Puteri Cempo Kantor Bupati Gresik. selain Wabup, Tampak hadir para pimpinan OPD se Kabupaten Gresik, kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Gresik.  Dalam sambutan selamat datang, Wabup menyampaikan bahwa di era kepemimpinannya Bersama Bupati Gresik Sam...

Youth Talk Business Inside

[ YOUTH TALK! ]  Lulus studi bingung mau lanjut kemana? Bosan jadi karyawan? Ingin jadi PNS tapi saingan se-Indonesia raya? Yaudah bikin usaha aja! Eh tapi bingung mau mulai darimana? Daripada Overthinking kebanyakan bingung mending ikutan ini nih! Bakalan ada collabs yg ciamik get dari Better Youth Project X Pit-Talks!!!!!!  - 𝘽𝙐𝙎𝙄𝙉𝙀𝙎𝙎 𝙄𝙉𝙎𝙄𝘿𝙀 -  Selasa, 3 Desember 2019 Pk. 19.00 - till. end  📍Pit Stop Kopi Gold KIG ((Jl. Kig Raya Selatan Jarangkuwung Tlogopojok, Kab. Gresik))  Barengan sama, - Kang Ucay @alakaucay ex. Vokalis Rocket Rockers, Founder FYC @fycfootwear - Kang Aik @adityaabdurrahman founder @betteryouthfoundation HTM cuma 20ribu perak kamu udah bisa ngedapetin ilmu tentang bisnis, relasi, venue yang mantab + Es Kopit. nih link buat daftarnya : bit.ly/youthtalks01 Contact Person: Firda 0817 0396 0607 (Surabaya) Jinan 0856 5522 5726 (Gresik) Buruan Gaspoll karena  𝙠𝙪𝙤𝙩𝙖 𝙩𝙚𝙧𝙗𝙖𝙩𝙖𝙨 Jangan lupa ...